Pengantar Pelajaran Bahasa Indonesia [Bacaan Lengkap]

Pengantar Pelajaran Bahasa Indonesia – Berbicara tentang bahasa Nasional, kurang rasanya jika tidak membahas Bahasa Indonesia secara keseluruhan.

Karena Bahasa Indonesia merupakan bahasa Nasional sebagai alat komunikasi yang wajib dimengerti oleh setiap warga negara Indonesia.

Di samping bahasa daerah yang biasa digunakan sehari-hari dan juga wajib untuk terus dilestarikan, pengantar ilmu bahasa Indonesia juga harus diperkenalkan agar kita tidak buta ilmu dan pengetahuan tentang budaya bangsa sendiri.

Di negara kesatuan Indonesia, fungsi bahasa Indonesia sebagai alat pemersatu bangsa terbukti dengan adanya kurikulum dari segala tingkatan pendidikan yang menggunakannya sebagai mata pelajaran dan mata kuliah wajib.

Begitu pentingnya Bahasa Indonesia dalam kehidupan berbangsa dan bernegara mengharuskan kita sebagai warga negara terus menerus mempelajarinya secara menyeluruh karena banyak sekali aspek yang terdapat di dalamnya.

Bahasa Indonesia adalah bahasa yang umum digunakan dalam kegiatan sehari-hari dalam aktifitas formal.


Peran dan Fungsi Bahasa Indonesia


Dalam penggunaannya sebagai bahasa nasional, bahasa Indonesia memiliki peran dan fungsi tersendiri bagi penduduk Indonesia, diantaranya adalah sebagai berikut.

1. Fungsi Bahasa Indonesia sebagai Lambang Kebanggaan Nasional

Image Source: ubaya.ac.id

Bahasa Indonesia digunakan sebagai salah satu mata pelajaran di setiap jenjang pendidikan mulai dari Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) bahkan kehidupan Perguruan Tinggi sekalipun.

Penggunaannya tidak semata-mata hanya digunakan sehari-hari sebagai alat komunikasi tetapi keunikannya memiliki arti tersendiri.

Tidak hanya di dalam negeri, penggunaannya sebagai mata kuliah dan jurusan di berbagai perguruan tinggi ternama di dunia membuat kita patut berbangga atas torehan prestasi yang membawa harum nama Indonesia dan semakin dikenal dunia dalam segala hal.

2. Fungsi Bahasa Indonesia sebagai lambang identitas bangsa

Setiap bangsa di dunia memiliki identitas yang unik dan khas termasuk Indonesia.

Bahasa Indonesia memiliki keistimewaan yang membuat negara ini unik dan beridentitas diri dan dari keunikan itulah bangsa ini lebih mudah dikenal oleh bangsa lain.

Dari latar belakang itulah kita sebagai warga negara berhak dan wajib untuk mendapatkan pengajaran yang sebenar-benarnya tentang penggunaan bahasa Indonesia yang baik dengan pengantar ilmu bahasa Indonesia.

Masing-masing daerah punya bahasa daerah yang tidak boleh dikesampingkan, namun bahasa Indonesia sebagai identitas negara Indonesia juga harus selalu diperkenalkan seiring perkembangan negara Indonesia di kancah Internasional.

Sebagai contoh sederhana, para turis yang gemar berkunjung ke tempat wisata di Indonesia tanpa sungkan dan malu belajar bahasa Indonesia yang bukan bahasa miliknya, oleh karena itulah identitas inilah yang harus dilestarikan hingga akhir hayat.

3. Fungsi Bahasa Indonesia sebagai alat pemersatu bangsa

Image Source: ytimg.com

Sudah sangat jelas bahwa keberadaannya sangat berpengaruh pada kebersatuan bangsa dengan sifatnya yang universal dan dipahami oleh semua kalangan dari berbagai daerah yang ada di Indonesia.

Tanpa berusaha untuk menghilangkan bahasa daerah, bahasa Indonesia masih bertahan sebagai satu-satunya alat komunikasi yang fleksibel.

4. Fungsi Bahasa Indonesia sebagai penghubung antar suku dan budaya

Sama seperti poin ketiga, fungsi bahasa Indonesia selain sebagai alat pemersatu bangsa juga bertindak sebagai penghubung antar suku dan budaya.

Hal ini berkaitan secara otomatis karena Indonesia memiliki keragaman budaya pada setiap wilayahnya.

Dengan adanya bahasa Indonesia membuat semua perbedaan suku dan budaya menjadi satu kesatuan utuh karena komunikasi yang berjalan lancar dengan adanya bahasa Indonesia.

5. Fungsi Bahasa Indonesia sebagai bahasa resmi nasional

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa apapun bahasa daerah yang kita gunakan sehari-hari, dalam situasi formal atau resmi bahasa yang digunakan adalah bahasa Indonesia untuk meniadakan kesalahpahaman arti yang mungkin saja terjadi pada setiap warga negara dengan keragaman bahasa yang dimiliki.

6. Fungsi bahasa indonesia untuk mewujudkan seni

Seni yang dimaksud disini adalah seni sastra yang secara umum menggunakan unsur-unsur dalam bahasa Indonesia.

Sehingga untuk mewujudkan seni yang harmonis tentu harus mengerti bahasa Indonesia secara keseluruhan agar makna yang disampaikan pada puisi ataupun pantun sesuai dengan yang diharapkan.


Nah, itulah 6 fungsi bahasa Indonesia dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Dengan mengetahui fungsi yang dimiliki, diharapkan dalam penerapannya sehari-hari kita juga lebih memperhatikannya secara cermat.

Originally posted 2020-12-26 03:54:55.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.