Pengertian Koperasi dan Prinsip-Prinsip Menjalankannya

Pengertian Koperasi – koperasi, bisa dibilang menjadi salah satu kerja kolektif yang membantu meningkatkan ekonomi masyarakat, atau paling tidak membantu masyarakat untuk bisa nemenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari.

Adalah koperasi, wadah yang jika dikelola dengan baik bisa menjadi sistem ekonomi yang bisa menyejahterakan banyak orang.

Hal ini karena prinsip yang diterapkan dalam koperasi adalah ekonomi rakyat, yang berorientasi pada hajat hidup orang banyak.

Hanya saja memang banyak sekali koperasi yang tidak bertahan lama, karenanya beberapa orang kemudian belajar lagi untuk mengembangkan konsep koperasi yang lebih baik dan bisa bertahan lama.

Pemerintah juga turut mengatur perihal perkoperasian ini dalam undang-undang, supaya prinsip yang diterapkan sesuai dengan tujuan koperasi sebenarnya.

Supaya kita juga bisa mengembangkan geliat pertumbuhan koperasi, yuk cari tahu terlebih dahulu informasi dasar mengenai pengertian koperasi, jenis koperasi, dan lain sebagainya.


Pengertian Koperasi


harianpilar.com

Definisi mengenai koperasi ini sebenarnya telah tercantum dalam Undang-Undang No.17 Tahun 2012.

Menurut UU tersebut koperasi adalah sebuah badan hukum yang didirikan dengan pemisah kekayaan dari anggota sebagai modal untuk menjalankan usaha yang sesuai prinsip dan nilai koperasi.

Artinya jelas ya bahwa modal yang digunakan untuk usaha tersebut adalah uang kolektif dari seluruh anggota koperasi.

Selain itu Mohammad Hatta sebagai bapak koperasi juga pernah menyatakan bahwa koperasi merupakan usaha kolektif atau bersama yang bertujuan untuk memperbaiki nasib perekonomian dengan berdasarkan tolong-menolong.

Nah dua pengertian di atas sudah menjelaskan secara rinci mengenai definisi koperasi, sehingga paling tidak teman-teman mempunyai gambaran yang jelas mengenai koperasi.


Tujuan Koperasi


maxmanroe.com

Meskipun dalam definisi di atas telah memuat tujuan koperasi secara umum, tetapi kami masih akan memberikan pemaparan tentang tujuannya secara rinci di bawah ini:

  • Bahwa secara khusus koperasi bertujuan untuk membantu kondisi ekonomi anggota koperasi agar lebih baik
  • Untuk turut serta dalam pembangunan tatatnan perekonomian nasional
  • Koperasi juga berupaya untuk membantu meningkatkan taraf hidup anggota dan masyarakat sekitarnya

Prinsip Koperasi


taralite.co

Seperti yang kita tahu koperasi ini dijalankan berdasarkan asas kekeluargaan. Selain itu prinsip dasar yang harus diterapkan dalam koperasi adalah sebagai berikut:

  • Demokratis dalam mengelola koperasi
  • Bersifat terbuka dan sukarela pada keanggotan koperasi
  • Dalam membagikan SHU (sisa hasil usaha)harus berlandaskan keadilan yakni sesuai dengan kinerja dari setiap anggota
  • Memberikan balas jasa kepada anggota yang disesuaikan dengan modal masing-masing anggota

Jenis-Jenis Koperasi


Pengertian Koperasi dan Prinsip-Prinsip Menjalankannya
seputarilmu.com

Informasi penting lainnya yang berkaitan dengan koperasi selain yang telah kami paparkan di atas adalah tentang jenis-jenis koperasi.

Karena memang koperasi tidak hanya terdiri satu jenis saja, sehingga kemudian kita pun bisa membuat koperasi sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh masyarakat di sekitar kita. Adapun jenis-jenisnya adalah:

Koperasi Serba Usaha

Koperasi serba usaha bisa memberikan berbagai pelayanan kepada anggotanya. Misalnya selain menjual barang-barang kebutuhan, koperasi juga bisa mengakomodasi kegiatan simpan-pinjam.

Koperasi Produksi

Anggota-anggota yang terdaftar dalam koperasi produksi ini biasanya adalah para produsen, baik berupa barang atau jasa.

Nantinya koperasi ini akan menjual bahan baku dan juga barang-barang anggotanya dengan harga yang layak. Misalnya terdapat koperasi peternak sapi perah, maka produk yang dijual adalah produk susu sapi dan juga makanan atau minuman olahan susu sapi.

Koperasi Simpan Pinjam

Pengertian Koperasi dan Prinsip-Prinsip Menjalankannya
indonesiastudents.com

Seperti penyebutannya tentu saja koperasi ini akan melayani dan mengatur kegiatan simpan-pinjam uang untuk anggotanya.

Dengan adanya koperasi jenis ini, anggota bisa meminjam dana dengan bunga yang kecil dengan jangka tertentu sesuai dengan syarat yang ada (yang juga mudah). Oleh karena itu jenis koperasi ini disebut juga dengan koperasi kredit.

Koperasi Konsumsi

Nah jika koperasi produksi adalah untuk para produsen, maka koperasi konsumsi adalah untuk para konsumen.

Koperasi ini mirip seperti toko kelontong yang menjual berbagai barang-barang kebutuhan sehari-hari. Menariknya barang-barang yang dijual biasanya memiliki harga yang lebih murah.

Koperasi Jasa

Koperasi jasa tentu saja akan mengelola kegiatan yang berkaitan dengan layanan atau jasa untuk memudahkan anggota dan masyarakat sekitarnya.

Itulah tadi penjelasan mengenai pengertian koperasi yang dapat kami ulas. Semoga bermanfaat!

Keyword: Pengertian Koperasi

Originally posted 2020-08-21 12:17:11.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.