8 Makanan khas Tangerang yang Recommended dan Bikin Nagih

Tangerang atau yang juga dikenal dengan kota banteng merupakan kota di daerah provinsi Banten yang juga berdekatan dengan Jakarta.

Sebagai daerah yang bertetanggaan dengan Jakarta, Tangerang juga memiliki banyak destinasi wisata menarik untuk dikunjungi.

Jika kamu warga Jakarta, tentunya tidaklah sulit jika kamu ingin berwisata ke Tangerang karena jaraknya yang dekat. Tangerang juga bisa menjadi opsi untuk berwisata keluarga dengan jarak dekat.

Namun selain banyaknya tempat wisata menarik, Tangerang juga memiliki beberapa makanan khas daerahnya yang juga akan sangat sayang dilewatkan ketika kamu berkunjung ke daerah ini.

Makanan-makanan khas Tangerang ini juga terkenal enak dan pastinya bakal bikin nagih jika kamu sudah mencobanya.


Makanan khas Tangerang


Penasaran apa saja makanan khas Tangerang? Berikut merupakan 8 makanan khas Tangerang yang recommended dan bakal bikin kamu nagih.

1. Gecom

Gecom merupakan salah satu makanan yang wajib untuk dicicipi jika kamu sedang berkunjung atau berwisata di kota Tangerang.

Nama gecom sendiri merupakan penggabungan dari dua kata, yaitu toge dan oncom. Yang mana makanan khas Tangerang yang satu ini dibuat dari dua bahan tersebut.

Makanan khas Tangerang yang satu ini memiliki ciri khas dari kecap yang digunakan sebagai pemanisnya, yaitu kecap SH.

Gecom dibuat dengan menggunakan bahan toge dan oncom lalu perpaduan toge dan oncom tersebut disiram dengan saus kacang dan juga kecap manis khusus yang khas.

Jika kamu berkunjung ke Tangerang, tentunya akan sangat sayang jika kamu melewatkan makanan khas yang satu ini.

Makanan ini juga memiliki cita rasa yang enak dan juga bikin nagih, tentunya sangat recommended.

2. Laksa Tangerang

Laksa tangerang merupakan salah satu makanan khas Tangerang lainnya yang wajib kamu coba jika kamu berkunjung ke daerah ini.

Laksa merupakan sajian seperti mie yang dibuat dengan menggunakan tepung beras kemudian disiram dengan kuah.

Kuah untuk laksa ini diracik dengan berbagai macam bumbu alami yang akan memberikan kelezatan dan cita rasa yang enak ketika kamu memakannya.

Tidak hanya cita rasa saja, laksa juga disajikan dengan mengutamakan kesehatan dan kebersihan.

Hal ini bisa dilihat dari pedagang yang selalu membungkus tanannya dengan plastik ketika sedang menyiapkan dan menyajikan makanan khas Tangerang yang satu ini.

Jika kamu ingin mencicipi makanan yang satu ini, kamu tidak perlu khawatir dengan harganya.

Sebab laksa ditawarkan dengan harga yang ucukup terjangkau mulai dari 10 ribu hingga 24 ribu jika kamu menggunakan tambahan ayam kampung.

3. Bebek Sate

Bebek sate merupakan makanan khas Tangerang lainnya yang juga wajib kamu coba. Makanan khas yang satu ini juga yang paling banyak dicari oleh pecinta kuliner.

Jika kamu merupakan penggemar hidangan sate, tentunya kamu tidak akan melewatkan sajian sate khas Tangerang yang satu ini.

Jika biasanya sate dibuat dengan menggunakan bahan utama daging sapi, kambing atau daging ayam, namun cukup berbeda dengan makanan khas Tangerang ini.

Sajian sate ini menggunakan bahan dasar utama sate. Meskipun menggunakan bahan dasar bebek, namun kamu tidak perlu khawatir dagingnya akan alot.

Bebek sate ini dibuat dengan menggunakan cara khusus sehingga daging yang dijadikan sate akan terasa empuk dan tidak a lot sama sekali.

Bebek sate ini juga dibumbui dengan campuran santan, merica dan juga tambahan bumbu lain yang membuat rasa dan kualitas bebek ini tetap terjaga enaknya.

4. Sate Bandeng

Jika di semarang ada makanan khas bandeng presto, maka di Tangerang juga memiliki makanan khas dengan bahan dasar bandeng yang tidak kalah enaknya.

Sate bandeng sendiri merupakan makanan khas Tangerang selain bebek sate yang terkenal dan memiliki cita rasa yang lezat serta siap memanjakan lidah kamu.

Makanan khas Tangerang yang satu ini dibuat dengan menggunakan bumbu santan kelapa muda lalu kemudian ditambah dengan bumbu rahasia yang khas.

Jika bandeng terkenal dengan banyak durinya, namun yang membuat sate bandeng ini menarik adalah tidak adanya duri.

Dengan tidak adanya duri, hal ini membuat kamu tidak perlu khawatir dengan duri ketika sedang memakannya dan bisa menikmati daging bandeng sepuasnya.

5. Pindang Bandeng

Masih menggunakan bahan dasar utama bandeng, Tangerang masih memiliki makanan khas lainnya yang akan sayang jika dilewatkan.

Makanan khas Tangerang ini bernama pindang Bandeng. Pindang sendiri merupakan salah satu makanan berkuah tradisional dengna olahan ikan.

Selain rasanya yang enak, pindang bandeng ini memiliki cita rasa khas yang unik dan membuat makanan khas Tangerang ini digemari banyak masyarakat.

Bahan lain selain bandeng yang digunakan untuk membuat makanan ini diantaranya adalah bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe, daun salam dan beberapa bumbu lainnya.

Untuk menambah kelezatan dari rasa pindang bandeng ini, bisa juga diberi tambahan kecap manis serta asam jawa ataupun belimbing sayur.

6. Kue Jojorong

Kue jojorong merupakan makanan khas dari Tangerang berupa jajanan kue tradisional yang pada pengolahannya juga menggunakan cara tradisional.

Kue jojorong yang memiliki rasa manis dan kenyal ini dibuat dengan menggunakan bahan tepung beras, tepung kanji, dan juga gula merah sebagai bahan dasar utamanya.

Makanan khas Tangerang yang satu ini dibungkus dengan menggunakan daun pisang lalu dikukus selama beberapa menit.

Kamu bisa membeli kue jojorong ini sebagai oleh-oleh. Dan kamu pun tidak perlu khawatir tentang harganya, karena kue ini memiliki harga yang cukup terjangkau.

Harga dari kue jojorong ini berkisar mulai dari 5 ribu hingga 20 ribu rupiah saja.

7. Nasi Sumsum

Nasi sumsum merupakan makanan khas Tangerang lainnya yang juga wajib untuk kamu cicipi ketika kamu berkunjung ke daerah ini.

Makanan khas Tangerang yang satu ini dibuat dengan menggunakan nasi lalu diberi rempah-rempah.

Pada proses pengadukannya, nasi ini dicampurkan dengan sumsum lalu kemudian dibungkus dengan menggunakan daun pisang.

Untuk membuatnya menjadi lebih enak dan lezat lagi, nasi sumsum yang sudah dibungkus dengan daun pisang ini kemudian di bakar sampai aroma khasnya keluar.

Biasanya makanan ini dimakan pada siang hari oleh masyarakat Tangerang. Namun kamu juga bisa memakannya pada sore atau malam hari.

8. Gerang Asam

Kamu menyukai makanan dengan cita rasa pedas dan asam? Maka makanan khas Tangerang yang satu ini wajib untuk kamu coba.

Gerang asam merupakan makanan khas tangerang yang biasanya sangat pas disajikan ketika siang hari.

Makanan khas Tangerang yang satu ini memiliki rasa pedas asam yang menjadi ciri khas makanan ini.

Bahan dasar utama untuk membuat makanan ini adalah bebek atau daging ayam. Rasa yang enak dan segar ketika dimakan tentunya akan membuat lidah menari.

Gerang asam dibungkus dengan menggunakan daun pisang yang dipadukan dengan kuang bening yang berwarna kekuningan.

Pada penyajiannya, ketika bungkus daun pisang dibuka, maka aroma gurih yang khas dan semerbak tercium dan akan membangkitkan selera makan kamu ketika menciumnya.

Keyword: Makanan Khas Tangerang

Originally posted 2021-01-09 06:06:59.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.