Biografi Soekarno | Bapak Proklamator Indonesia yang Disegani Dunia
Biografi Soekarno – Satu-satunya presiden Indonesia yang ditakuti oleh dunia pada masanya yaitu Presiden Soekarno. Bahkan beliau menjadi sahabat sekaligus pimpinan negara adidaya, John F. Kennedy kala itu. Beliau adalah sosok yang sangat tersohor hingga namanya dikenal ke seluruh penjuru dunia.
Bung Karno, begitu beliau akrab disapa, bersama dengan teman duetnya Bung Hatta mendapat julukan “Founding Father” yang artinya Bapak Bangsa Indonesia. Keduanya dikenal sebagai Proklamator dan berdampingan menjabat sebagai Presiden dan Wakil Presiden pertama negara Indonesia.
Hingga kini sosok Soekarno masih menjadi orang yang paling banyak dikagumi di Indonesia, mungkin juga di belahan dunia lainnya. Kisah perjalanan hidup Sang Proklamator ini banyak dituangkan dalam bentuk buku dan disadur dalam berbagai bahasa.
Biografi Singkat Soekarno
Masa Pendidikan Soekarno
boombastis.com
Ir. Soekarno lahir di Blitar pada tanggal 6 Juni 1901 dengan nama kecil Kusno Sosrodiharjo. Ayahnya berprofesi sebagai guru bernama Raden Soekemi Sosrodiharjo dan Ibunya bernama Ida Ayu Nyoman Rai yang berasal dari Buleleng, Bali.
Kusno kecil sempat tinggal bersama kakeknya Raden Hardjokromo di Tulung Agung, Jawa Timur. Ia bahkan sempat mengenyam bangku sekolah disana walau tidak sampai tamat. Saat kecil Kusno sering sakit, sehingga namanya diganti menjadi Soekarno. Berdasarkan keyakinan orang zaman dahulu, anak sering sakit-sakitan karena pemberian nama yang tidak cocok.
Karena mengikuti pekerjaan Ayahnya Soekarno harus ikut pindah ke Mojokerto dan disekolahkan di tempat Sosrodihadjo mengajar, di Eerste Inlandse School. Untuk persiapan masuk HBS (Hogere Burger School) yang ada di Surabaya, pada tahun Soekarno kemudian dipindahkan ke ELS (Europeesche Lagere Schol).
Pada tahun 1915 Soekarno masuk ke sekolah HBS dan tinggal (indekos) di rumah HOS Tjokroaminoto, sahabat dari Ayahnya. Tjokroaminoto yang merupakan pendiri organisasi Sarekat Islam (SI) adalah orang yang merubah dunia Bung Karno. Menjadi guru sekaligus panutan dalam mengenal dunia politik dan wawasan tentang ilmu pengetahuan.
Di rumah inilah Soekarno berkenalan dengan para pemimpin SI, seperti Haji Agus Salim dan Abdul Muis. Di rumah ini pula Soekarno menjalin persahabatan dengan Muso, Alimin, Darsono, dan Semaun (kelak menjadi tokoh PKI) serta Kartosuwiryo (pendiri Darul Islam).
Mereka sama-sama tinggal (indekos) di rumah HOS Tjokroaminoto untuk menimba ilmu dan mempelajari organisasi melalui Sarekat Islam. Meski pada akhirnya keempat sahabatnya itu menjadi pemberontak, dan Soekarno pula lah yang akhirnya menandatangani eksekusi mati terhadap Kartosuwiryo yang memimpin pemberontakan terhadapnya.
Setelah tamat dari HBS pada tahun 1921, Soekarno melanjutkan pendidikan ke THS (Technische Hooge School) di Bandung. Bung Karno merupakan jebolan dari jurusan Teknik Sipil, yang kini kita kenal sebagai Institut Teknologi Bandung (ITB) dengan gelar Insinyur (Ir) pada tanggal 25 Mei 1926.
Perjuangan Soekarno Melawan Penjajah
gesuri.id
Eksistensi kepemimpinan pada diri Soekarno sudah tampak pada diri si Kusno kecil. Ia kerap kali ditunjuk sebagai pemimpin oleh teman-temannya dalam setiap permainan. Sejak tinggal di rumah Tjokroaminoto Bung Karno mulai memikirkan arah pembangunan Indonesia merdeka.
Semasa kuliah Soekarno aktif dengan semangat berkobar terus mengkhotbahkan rasa nasionalisme kepada rakyat Indonesia. Ia banyak tampil sebagai tokoh memimpin perlawanan terhadap penjajah. Perjuangan Bung Karno dimulai dengan mendirikan Algemeene Studie Club (ASC) pada 4 Juli 1927.
ASC merupakan cikal bakal terbentuknya Partai Nasional Indonesia yang menjadi kendaraan politik Soekarno untuk membebaskan Indonesia dari tangan penjajah. Beliau menanamkan ajaran Marhaenisme, sikap anti kolonialisme, Imperialisme, dan menentang keras Kapitalisme-Imperialisme.
Berkat perjuangan Soekarno dan temannya serta adanya bantuan tentara Jepang, Belanda akhirnya dapat dikalahkan dan terusir dari Indonesia. Namun kedatangan Jepang yang awalnya disambut baik lantas berbalik arah menggantikan Belanda menjajah rakyat pribumi mulai tahun 1942.
Bung Karno terpaksa mengikuti berbagai organisasi buatan Jepang seperti PUTERA, Jawa Hokokai, BPUPKI, dan PPKI dengan iming-iming menjanjikan kemerdekaan bagi Indonesia. Kerugian yang besar dialami rakyat pribumi karena menjalin kerjasama dengan pihak Jepang.
Persatuan di Indonesia sempat terpecah menjadi golongan muda (Chairul Saleh, Adam Malik, dkk) dan golongan tua (Soekarno, Hatta, dkk).
Berkat perjuangan golongan muda yang menolak menerima hadiah kemerdekaan dari Jepang, akhirnya Bung Karno dapat mendeklarasikan tesk Proklamasi di rumahnya, Jl. Pegangsaan Timur No. 56 pada hari Jumat, 17 Agustus 1945.
Teks proklamasi tersebut ditandatangani oleh Soekarno-Hatta atas nama bangsa Indonesia. Serta bendera sangsaka merah-putih yang dijahit sendiri oleh Ibu Fatmawati (istri Soekarno), dikibarkan sebagai tanda Indonesia merdeka atas perjuangannya sendiri bukan sebagai bentuk hadiah dari pemerintah Jepang.
Keyword: Biografi Soekarno
Related Posts:
Biografi dan Kisah Sahabat Nabi : Umar bin Khattab RA Kisah Umar bin Khattab - Mau tahu bagaimana biografi dan juga perjalanan kisah Umar bin Khattab secara lengkap? Teman-teman bisa simak tulisan dibawah ini sampai selesai. Karena Umar bin Khattab…
Profil Provinsi Banten | Peta, Logo, Nilai-nilai… Banten adalah salah satu provinsi di Indonesia. Ibu kota dari Provinsi Banten adalah Serang. Mengenai luas wilayah, luas wilayah provinsi ini kurang lebih 9.662,92 km2 dengan jumlah penduduk sekitar 9.978.932…
Perbedaan Warna Wine Dan Maroon Perbedaan Warna Antara Wine dan Maroon Asal Usul Warna Wine dan Maroon Wine dan Maroon adalah dua warna yang serupa namun berbeda. Sebelum membedakan antara kedua warna tersebut, perlu untuk…
Profil Provinsi DI Yogyakarta | Sejarah, Letak… Profil Provinsi DI Yogyakarta - Daerah Istimewa Yogyakarta atau yang lebih sering disebut dengan Yogyakarta merupakan Daerah Istimewa yang mana setingkat dengan provinsi di Indonesia yang juga merupakan peleburan dari…
Suku Indian | "Native American" yang Menjadi… Native American begitulah orang-orang dari Suku Indian disebut. Mereka merupakan penduduk asli Amerika yang kini justru menjadi kaum minoritas di kampung halamannya sendiri. Suku Indian merupakan hasil pencampuran bangsa Amurian…
Contoh Khutbah Nikah Beserta Isi dan Wejangan Pernikahan Khutbah Nikah - Inti dari sebuah penyelenggaraan pernikahan terletak pada prosesi akad nikah. Dimana dengan akad nikah inilah kedua pasangan akan sah menjadi suami istri, karena di dalam akad nikah…
11 Nama Sahabat Nabi yang Termasyhur dan Dimuliakan Nama Sahabat Nabi Muhammad SAW – Sahabat Nabi sangat banyak jumlahnya karena Nabi Muhammad SAW memang kerap menyambung tali persaudaraan. Sama halnya dengan arti kata sahabat yang saling mendukung, para…
Profil Provinsi Kalimantan Timur | Sejarah,… Profil Provinsi Kalimantan Timur - Salah satu dari ketigapuluh empat jumlah provinsi di Indonesia adalah provinsi Kalimantan Timur. Provinsi ini juga populer dengan sebutan Kaltim dengan ibu kotanya Samarinda. Luas…
Profil Provinsi Sulawesi Tengah | Sejarah,… Profil Provinsi Sulawesi Tengah - Sulawesi Tengah merupakan provinsi yang ada di tengah Pulau Sulawesi di Indonesia. Provinsi ini memiliki Ibukota di Kota Palu. Wilayah provinsi ini memiliki luas 61.841,29…
Khalifah Islam Pasca Wafatnya Rasulullah Hingga Ottoman Khalifah Islam – Saat ini sedang ramai dibicarakan perihal Khilafah. Tahukah kalian kalau khilafah berbeda dengan khalifah. Susunan hurufnya saja berbeda apalagi maknanya. Khilafah adalah sebuah sistem pemerintahan Islam yang…
4 Wanita Terbaik Menurut Rasulullah SAW yang Patut… Wanita Terbaik Menurut Rasulullah - Sebelum datangnya Islam, perempuan dipandang sebagai makhluk yang sangat hina dan kurang akal. Bahkan, pada zaman jahiliyah perempuan sangat dihinakan. Sampai-sampai apabila telah lahir seorang…
Profil Provinsi Nusa Tenggara Timur | Budaya dan… Profil Provinsi Nusa Tenggara Timur - Pernahkah Anda mengunjungi provinsi Nusa Tenggara Timur dan ingin mengetahui apa saja sebenarnya profil provinsi Nusa Tenggara Timur yang bisa diketahui? Provinsi Nusa Tenggara…
Profil Provinsi Jawa Barat | Sejarah, Logo, Letak… Profil Provinsi Jawa Barat - Jawa Barat merupakan salah satu provinsi yang ada di Indonesia, dengan ibukotanya sendiri terletak di Bandung. Berdasarkan temuan arkeologi yang tertua tentang penghuni di Jawa…
Doa Akasah Sahabat Rasulullah SAW (Arab, Latin, Terjemahan) Doa Akasah dari Akasyah radhiallahu anhu yang salah seorang sahabat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam. Akasah merupakan satu diantara sepuluh sahabat Rasulullah yang mendapat berita gembira bahwa ia termasuk sahabat yang…
Pengertian, Sistem dan Manajemen Agribisnis [LENGKAP] Pengertian, Sistem dan Manajemen Agribisnis - Dalam artikel ini akan dijelaskan mengenai banyak hal berkaitan dengan agribisnis. mulai dari pengertian agribisnis dan sistem agribisnis, manajemen agribisnis, manajemen produksi agribisnis, pemasaran dan…
Panduan Bacaan Tahlil Lengkap (Arab, Latin, Terjemahan) Belakangan ini banyak bermunculan organisasi-organisasi Islam di Indonesia yang menimbulkan pro dan kontra. Misalnya, tidak sedikit ormas yang mempermasalahkan amaliah-amaliah yang sudah ada sejak lama. Seperti persoalan bacaan tahlil, kini…
Biografi Soeharto, Sang Bapak Pembangunan Nasional Biografi Soeharto - Presiden kedua Indonesia Soeharto adalah pemimpin dengan masa jabatan terlama dengan masa bakti terhitung sejak tahun 1966-1998 (32 tahun). Di kancah politik internasional Soeharto dijuluki “The Smiling…
Biografi Mohammad Hatta Semasa Menempuh Studi di… Biografi Mohammad Hatta - Teman duet Bung Karno dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, begitulah nama Bung Hatta selalu digandengkan disamping nama Soekarno. Hatta tak hanya menjadi teman politik namun sahabat sekaligus…
Kumpulan Rumus Excel Terlengkap Yang Sering Digunakan Rumus excel? Semakin hari teknologi semakin berkembang pesat yang mana pada akhirnya berguna untuk memudahkan kita dalam melakukan sesuatu. Kemudahan ini kita rasakan pada hampir semua aspek kehidupan. Salah satunya…
Profil Lengkap Provinsi DKI Jakarta | Sejarah, Letak… Profil Lengkap Provinsi DKI Jakarta - Profil provinsi DKI Jakarta yang merupakan ibu kota Negara Indonesia sangat penting untuk diketahui terutama bagi masyarakat Indonesia yang ingin mengetahui segala hal terkait…