Lagu Daerah Maluku Utara – Maluku Utara yang beribukota di Sofifi ini merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang resmi terbentuk pada tanggal 4 Oktober 1999 berdasarkan UU RI Nomor 46 tahun 1999 dan UU RI Nomor 6 tahun 2003.
Sebelum memisahkan diri dan menjadi provinsi yang berdiri sendiri, Maluku Utara sebelumnya merupakan sebuah kabupaten yang masih tergabung dengan Provinsi Maluku.
Semboyan yang dianut masyarakat Maluku Utara seolah mewakili semboyan seluruh masyarakat Indonesia yaitu Marimoi Ngone Futuru yang memiliki arti bersatu kita teguh.
Penduduk yang menduduki wilayah di Maluku Utara ini terdiri dari berbagai macam etnis dan budaya seperti Tobelo, Ternate, Tidore, Makian, Buton, Jawa, Bugis, Bajo, Cina, dan lain sebagainya.
Bahasa yang digunakan pun menjadi beragam seperti Melayu Ternate, Melayu Bacan, Melayu Sanana, dan Bahasa Indonesia sebagai bahasa utamanya.
Provinsi Maluku Utara sendiri memiliki ribuan pulau sebanyak 1.474 pulau yang mana sebanyak 1.385 tidak berpenghuni. Itu artinya hanya sebanyak 89 pulau yang berpenghuni.
Beberapa pulau yang berpenghuni tersebut di antaranya adalah Morotai, Halmahera, Ternate, Tidore, Makian, Kayoa, Gebe, Kasiruta, Bacan, Mandioli, Obi, Taliabu, Mangoli, dan Sulabesi.
Terbentuknya pulau ini berasal dari pergerakan tga lempeng tektonik, yaitu Eurasia, Indo-Australia, dan Pasifik yang sudah terjadi sejak zaman kapur.
Secara administratif, wilayah di Maluku Utara ini terbagi menjadi beberapa kabupaten dan kota seperti Halmahera Barat, Halmahera Tengah, Halmahera Timur, Halmahera Selatan, Halmahera Utara, Kepulauan Sula, Pulau Morotai, Pulau Taliabu, Kota Ternate, dan Kota Tidore Kepulauan.
Provinsi ini terkenal dengan keanekaragaman hayatinya dan bahkan menduduki peringkat 10 Daerah EBA (Endemic Bird Area) terpenting di dunia berdasarkan jumlah jenis burung endemik yang dimilikinya.
Terdapat sekitar 223 spesias burung yang berhasil ditemukan dan 43 spesienya termasuk endemic kawasan EBA Maluku Utara. Selain itu, Maluku Utara juga memiliki berbagai obyek wisata bahari yang menarik berupa pulau-pulau dan pantai yang indah dengan taman laut yang diisi beragam jenis ikan hias.
Terdapat pula hutan wisata dan kawasan suaka alam yang terdiri dari beberapa jenis baik di daratan maupun di lautan.
Dari segi adat dan budayanya pun Maluku Utara tak jauh berbeda dengan provinsi-provinsi lainnya di Indonesia.
Bahkan provinsi ini merupakan salah satu provinsi yang memiliki etnis terbanyak yang menghuni wilayah tersebut.
Lagu Daerah Maluku Utara
Beberapa lagu daerah berikut ini memberikan gambaran secara tidak langsung tentang alam Tidore dan adat istiadat yang dijunjung tinggi di daerah tersebut.
1. Ngofa Se Dano
Tenge sako toma buku
To hoda kie Tidore
Ongo yo lili se reke duka
Duka kolano oo oo…
Ngofa se dano lupa kie se gam
Ma jarita…
Ngofa se dano
Lupa adat se budaya
Reff:
Ngofa se dano toma kie Tidore
Fela lao fela lao sonyinga gosimo
Na borero maku sodorifa kefe
Fato se eli kie se gam
Mapolu ino marimoi nyinga
Maku sodorifa kefe
Laha so gado gado
So dorine ena ma jarita
Gate kie se gam regu yali
Ngofa se dano daera se taloku
Sonyinga sonyinga sonyinga
Ee ngofa se dano
Fela lao fela lao
Lila se hanyili
Ruku se sadabi
Gosimo yo reke duka
Ma sabab kie se gam ma cahaya sosira…
Ino fo moro moro
Fa kati nyinga…
Yo sogoliho…
Kie se gam…
Ma cahaya aa…
Toma loa se banari ma doya
Lagu ini menceritakan tentang Kota Tidore yang termasuk bagian dari Maluku Utara. Lirik dalam lagu ini juga memberikan nasehat agar masyarakat di daerah tersebut tidak melupakan adat istiadat yang ada.
Sehingga secara tidak langsung lagu ini sekaligus himbauan untuk terus melestarikan adat istiadat yang terdapat di daerah tersebut.
2. Moluku Kie Raha
Maluku kier aha
Yoma fato fato ternate bacan
Tidore, sejailolo marimoi ngone future
Maronga.. lamo ternate
Ternate…
Wosa mote daisa
Filonga ifa tingara
Wosa mota daie
Maitara ijaga ngara
Wosa mote daku tara
Kie hiri maririr
Semagamsito…hida
Bubane ternate
Jangfoloiiii
Salah satu lagu yang berasal dari Maluku Utara ini mengandung filosofi tentang tradisi kelisanan yang menjadi pegangan orang-orang di daerah tersebut.
Makna yang terkandung dalam lirik lagu tersebut meliputi tentang bagaimana cara pandang masyarakat sekitar dalam mengenal alam dan bagaimana berhubungan dengan sang pencipta.
Salah satu kata “Jou” yang terdapat dalam penggalan lirik lagu tersebut mengandung konsep ke-Tuhan-an yang memiliki arti setara dengan suat Dzat yang tertinggi ataupun ditinggikan.
3. Borero
Ora talu kiyema dorari suba
Borero kira mote karema linga
Bao gosa sonyinga ma bicara
Ora talu wosa lupa badan fira
Borero to sinyinga ima fira
Kiye gulu gosa badan ma singsara
Gate ifa la to sone bato biar to sone to sonyinga borero
Lirik lagu yang tercantum dalam lagu Borero ini menggambarkan tentang sesoerang yang ingat akan kekasihnya yang entah dimana.
Pesan-pesan yang diingatnya ketika bersama kekasih membuat dirinya sengsara. Lagu ini memiliki nuansa yang sedih.
Keyword: Lagu Daerah Maluku Utara
Originally posted 2020-04-05 13:15:58.
Related Posts:
- Kumpulan Lagu Daerah Sulawesi Utara (Sulut) + Lirik… Provinsi Sulawesi Utara berada di bagian ujung utara Pulau Sulawesi dan beribukota di Manado. Secara geografis, provinsi ini berbatasan dengan Laut Maluku dan Samudra Pasifik di sebelah timur, Laut Sulawesi…
- Tari Tortor (Sejarah, Gerakan dan Musik Pengiringnya) Tari Tortor - Indonesia adalah negara yang kaya akan budaya. Bagaimana tidak, setiap provinsi memiliki beberapa bahasa dan kebudayaan lokal yang berbeda-beda. Salah satu daerah yang kaya akan budaya adalah…
- Kumpulan Lagu Daerah Kalimantan Utara (Kaltara) Lagu Daerah Kalimantan Utara (Kaltara) - Provinsi termuda Indonesia ini baru disahkan pada tanggal 25 Oktober 2012 berdasarkan Undang-undang Nomor 20 tahun 2012. Sebelum membentuk provinsi yang berdiri sendiri sebagai…
- Persebaran Flora dan Fauna di Indonesia Indonesia merupakan negara yang kaya akan sumber daya alam yang mana termasuk flora dan faunanya. Bahkan beberapa jenis fauna dan floranya belum memiliki nama. Untuk macam-macam fauna sangat banyak sekali…
- Suku Aceh | Kisah Etnis Masing-Masing Daerah di Aceh Suku Aceh - Aceh dikenal sebagai Kota Serambi Mekah karena dahulu dijadikan tempat persinggahan jamaah haji dari Nusantara sebelum berlayar ke Mekkah. Begitu juga sebaliknya saat jamaah haji akan kembali…
- Perjanjian Saragosa | Sejarah dan Dampaknya bagi… Perjanjian Saragosa bisa dikatakan terjadi akibat adanya pertikaian antara pihak Spanyol dengan Portugis yang memperebutkan wilayah Indonesia. Ya, wilayah Indonesia tidak hanya pernah dijajah oleh Belanda dan Jepang saja, tapi…
- Profil Provinsi Jambi | Sejarah, Letak Geografis,… Profil Provinsi Jambi - Jambi termasuk salah satu provinsi di Negara Indonesia dengan letaknya di bagian pesisir timur yang ada di pulau Sumatera bagian tengah. Kota Jambi juga termasuk salah…
- Kumpulan Lagu Daerah Kalimantan Timur (Kaltim) Negara Indonesia tak hanya terkenal dengan kekayaan alam dan budayanya. Lagu-lagu daerah yang menjadi ciri khas setiap daerah atau provinsi di Negara Indonesia pun beragam lirik dan lagunya. Seolah turut…
- Pakaian Adat Maluku Beserta Gambar dan Penjelasan Pakaian adat Maluku dikenal juga dengan nama cele yang digunakan oleh para wanita Ambon. Baju cele merupakai sebutan untuk pakaian adat Maluku bagi para wanitanya terutama dari Ambon. Sementara para…
- Nama Pahlawan Revolusi Indonesia Beserta Biografi Singkatnya Nama pahlawan revolusi Indonesia – Adalah pahlawan seseorang yang dianggap telah berkorban demi kepentingan orang banyak. Adalah pahlawan seseorang yang rela memperjuangkan kebenaran dengan gagah berani. Dalam hal ini tentu…
- Pakaian Adat Sumatera Utara (Gambar dan Penjelasan) Pakaian adat Sumatera Utara dikenal juga dengan sebutan kain ulos. Kain ulos ini merupakan kain yang menjadi ciri khas dari pakaian adat Sumatera Utara. Biasanya kain ulos dijadikan sebagai sarung…
- Profil Provinsi Bangka Belitung | Peta, Logo,… Profil Provinsi Bangka Belitung - Kepulauan Bangka Belitung adalah salah satu provinsi di Indonesia. Ibu kota dari Bangka Belitung adalah Pangkal Pinang. Luas wilayah provinsi ini kurang lebih 16.424,06 km2…
- 8 Makanan Khas Sulawesi Utara yang Terkenal Lezat Sulawesi Utara adalah salah satu daerah di Indonesia yang terkenal dengan berbagai macam wisata alam yang terkenal, terutama wisata pantai dan keindahan bawah laut. Banyak tempat wisata atau spo snorkelling…
- Penjelasan Lengkap Hasil Sidang PPKI Ke-1, Ke-2 dan Ke-3 Hasil Sidang PPKI - Seperti yang dibahas sebelumnya bahwa kemerdekaan kita adalah hasil perjuangan dari para pahlawan dimana proses menuju hal tersebut membutuhkan jalan yang panjang. Salah satunya adalah melalui…
- Pakaian Adat Kalimantan Utara (Gambar dan Penjelasan) Pakaian adat Kalimantan Utara ada kemiripan dengan pakaian adat dari Kalimantan Timur. Bahkan bisa dibilang, pakaian adat Kalimantan Utara sebenarnya dulu juga merupakan pakaian adat Kalimantan Timur. Seperti yang kita…
- 15+ Kerajaan Islam Di Indonesia (Tersebar dari Barat… Kerajaan Islam Di Indonesia – Sejarah mencatat Islam masuk ke Indonesia setelah peradaban Hindu – Budha, tetapi ada beberapa sumber yang menyatakan kalau Islam masuk bahkan sebelum adanya Hindu –…
- Kumpulan Lagu Daerah Sulawesi Tenggara (Sultra) Provinsi Sulawesi Tenggara yang sering disingkat Sultra ini beribukota di Kendari dan terletak di bagian tenggara Pulau Sulawesi. Awalnya, nama Sulawesi Tenggara merupakan salah satu kabupaten yang termasuk dalam wilayah…
- Profil Provinsi Kalimantan Selatan | Sejarah dan… Profil Provinsi Kalimantan Selatan - Provinsi Kalimantan Selatan adalah 1 dari 34 Provinsi yang ada di Indonesia. Provinsi ini terletak di kepulauan Kalimantan dan beribukotakan Banjarmasin. DPRD Kalimantan Selatan menetapkan…
- Profil Provinsi Maluku | Sejarah, Geografi, Seni dan… Profil Provinsi Maluku - Maluku berasal dari bahasa Arab Al-Mulk yang berarti negeri para raja, yang mana pada jaman dahulu terdiri atas berbagai kerajaan kecil di masing-masing daerahnya. Sejarah Provinsi Maluku…
- Letak Benua Asia secara Astronomis, Geologis, dan Geografis Letak Benua Asia secara astronomis, geologis, dan geografis menunjukkan keberagaman bentang alam serta potensi yang dimiliki oleh benua ini. Benua Asia merupakan benua terluas di dunia yang luasnya bahkan mencapai…