Nasab anak hasil zina tentu berbeda dengan nasab anak dari pernikahan sah secara agama.
Meskipun sebelum dilahirkan kedua orang tua si janin menikah, tapi si anak tetap tidak mendapatkan nasab yang sama seperti bayi yang dihasilkan di dalam pernikahan sah.
Nasab Anak Hasil Zina
Di dalam agama Islam anak yang dilahirkan diluar penikahan yang sah bukanlah anak haram. Hanya perbuatan orang tuanya saja yang diharamkan (zina).
Meskipun begitu si anak di kemudian hari akan mendapat permasalahan-permasalahan akibat ulah orang tuanya.
Mulai dari tudingan masyarakat hingga masalah-masalah, seperti nasab, warisan, perwalian, dan lain sebagainya yang tidak bisa dihindari.
Islam memiliki aturan sendiri mengenai pernasaban untuk anak hasil zina atau hubungan diluar pernikahan.
Hukum Nasab Anak Hasil ZIna
Anak yang dilahirkan dari hasil berzina tidak mendapatkan nasab dari bapak biologisnya atau ayah kandungnya.
Melainkan dinasabkan kepada ibunya sebagaimana nasib anak mulaa’anah. Dimana nasab kedua anak ini terputus dari sisi bapak.
Penjelasan mengenai anak hasil perzinaan, apabila ditinjau dari status ibunya, dapat dikategorikan menjadi dua:
1. Wanitanya (si Ibu) Berstatus sebagai Istri Orang.
Seorang wanita yang telah bersuami, tapi terbukti selingkuh kemudian melahirkan anak dari hubungannya tersebut, maka nasab anak dapat ditinjau dari dua keadaan.
Kondisi pertama, sang suami tidak mengingkari anak tersebut, dalam artian mengakui sebagai anaknya.
Apabila seorang wanita yang bersuami melahirkan seorang anak dan ada orang yang mengklaim itu anak dari hasil selingkuhan, tapi suaminya mengakui itu anaknya, maka itu adalah anak dari suaminya.
Kedua, adalah kondisi dimana sang suami mengingkari bahwa itu anak mereka.
Jika si suami mengingkari anak tersebut, maka istri atai si wanitanya tidak pula lepas dari dua keadaan.
Satu, ia mengakui kalau itu memang hasil perselingkuhan dengan orang lain atau terbukti dengan persaksian sesuai syariat, bisa juga dengan tes DNA.
Bila seperti ini, maka si istri atau wanitanya dapat dijatuhi hukuman rajam. Status anaknyapun menjadi anak hasil zina serta dinasabkan ke ibunya.
Dua, dia mengingkari kalau anak yang lahir adalah hasil perselingkuhan.
Sehingga solusinya adalah dengan saling melaknat antara pasangan suami istri atau disebut dengan proses mulaa’anah.
Hubungan mereka harus diakhiri selama-lamanya dan anak yang diperselisihkan menjadi anak mulaa’anah bukan anak hasil zina.
Meski tidak tergolong sebagai anak zina, tetapi nasabnya tetap kepada ibunya sebagaimana telah dijelaskan diatas.
2. Tidak Berstatus sebagai Istri Orang/ Single
Apabila seorang wanita tidak bersuami, entah itu janda maupun belum pernah menikah, lalu melahirkan anak. Si anak akan berada pada dua kondisi.
Pertama, jika tidak ada satupun laki-laki yang pernah menzinainya meminta dinasabkan kepadanya, maka si anak tetap dinasabkan kepada ibunya.
Sedangkan bila ada lelaki yang mengaku telah menzinai wanita tersebut dan mengklaim anak di dalam kandungannya adalah anaknya, maka:
Para Ulama berbeda pendapat mengenai hal ini. Pendapat pertama adalah anak tersebut tidak dinasabkan kepasa lelaki yang mengakuinya. Ini adalah pendapat dari Imam empat mahdzab.
Pendapat kedua menyatakan jika anak tersebut dinasabkan kepada pezina apabila ia meminta penasabannya.
Dengan kata lain dinasabkan kepada laki-laki yang telah menghamilinya jika si lelaki menginginkannya.
Ini merupakan pendapat yang dikemukakan oleh Ishaq bin Rahuyah, Urwah bin Az Zubair, Sulaiman bin Yasaar, dan Ibnu Taimiyah.
Bagaimanakah Hukum Waris Anak Zina?
Hukum warisan anak hasil zina dalam semua kondisi sama dengan hukum waris bagi anak mulaa’anah.
Hal itu dikarenakan nasab mereka sama-sama terputus dari sang bapak.
Jadi, tidaklah benar apabila si ibu meminta hak waris anaknya kepada orang yang menzinainya tau bapak biologis si anak.
Hubungan anak zina dengan lelaki yang menzinahi ibunya tidak ada hubungan nasab.
Sehingga si anak tidak bisa mewarisi harta bapak biologisnya dan si lelaki juga tidak dapat mewarisi harta anak dari hasil perbuatan zinanya.
Berbeda dengan hubungan anak dengan ibu kandungnya. Anak dari hasil zina dinasabkan kepada sang ibu sehingga mereka dapat saling mewarisi.
Demikian penjelasan kami mengenai nasab anak hasil zina. Semoga bermanfaat.
Related Posts:
- Bacaan Surat Yasin Arab, Latin, Artinya (Doa dan Keutamaan) Bacaan Surat Yasin - Bacaan surat yasin merupakan bagian dari isi Al-Aquran. Al-Quran adalah kitab suci umat Islam yang diturunkan oleh Allah SWT melalui malaikat Jibril secara berangsur-angsur kepada Nabi…
- Profil Provinsi Bali | Peta, Logo, Nilai Budaya dan… Profil Provinsi Bali - Bali adalah salah satu provinsi di Indonesia. Ibu kota dari Bali adalah Denpasar. Mengenai luas wilayah, provinsi ini memiliki luas wilayah kurang lebih 5.780,06 km2 dengan…
- Sikap Disiplin di Sekolah: Contoh dan Pentingnya… Kedisiplinan adalah hal yang sangat penting di sekolah, karena itu sebuah contoh sikap disiplin di sekolah harus diterapkan dengan benar dan konsisten. Ketika siswa memiliki sikap disiplin yang baik, mereka…
- 7 Efek Samping Penggunaan AC Ruangan Terhadap Bayi Efek Samping Penggunaan AC Ruangan Terhadap Bayi - Ketika cuaca sedang panas, tentunya menggunakan AC menjadi salah satu cara untuk mendinginkan udara di ruangan agar tidak berasa gerah. Bahkan tidak…
- Profil Provinsi Banten | Peta, Logo, Nilai-nilai… Banten adalah salah satu provinsi di Indonesia. Ibu kota dari Provinsi Banten adalah Serang. Mengenai luas wilayah, luas wilayah provinsi ini kurang lebih 9.662,92 km2 dengan jumlah penduduk sekitar 9.978.932…
- Profil Provinsi Jawa Barat | Sejarah, Logo, Letak… Profil Provinsi Jawa Barat - Jawa Barat merupakan salah satu provinsi yang ada di Indonesia, dengan ibukotanya sendiri terletak di Bandung. Berdasarkan temuan arkeologi yang tertua tentang penghuni di Jawa…
- Profil Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) Profil Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD) - Seperti yang sudah kita ketahui bersama, negara kita Indonesia dulunya memiliki 27 provinsi. Namun seiring dengan perkembangan yang ada saat ini, ada 6…
- 5 Hukum Hukum Nikah Dalam Islam dan Penjelasannya Hukum Nikah - Tulisan kali ini akan membahas tentang hukum pernikahan dalam pandangan islam. Agama islam adalah agama yang lengkap dengan segalanya yang telah diatur dan memiliki ketentuan, termasuk pernikahan.…
- Kualitas atau Kwalitas, Yang Benar Menurut Ejaan… Dalam membaca atau menulis, kita sering kali dihadapkan pada kata-kata yang memiliki ejaan yang sama, tapi berbeda makna. Salah satunya adalah kualitas atau kwalitas. Kedua kata tersebut seringkali menimbulkan perdebatan…
- Profil Provinsi Sumatera Utara | Geografis,… Profil Provinsi Sumatera Utara - Profil Provinsi Sumatera Utara secara mendalam mungkin belum banyak diketahui oleh orang banyak, namun siapa sangka, provinsi yang identik dengan orang-orang yang keras diluar namun…
- 99 Asmaul Husna dan Artinya | Contoh Penerapan dalam doa 99 Asmaul Husna dan Artinya - Asmaul Husna secara harfiah ialah nama - nama sebutan atau gelar yang agung sesuai dengan sifat – sifat Allah. Asma yang berarti nama sedangkan…
- 50 Contoh Lomba 17 Agustus Terbaru (Lucu, Gokil,… Contoh Lomba 17 Agustus Terbaru - Tidak terasa tanggal 17 Agustus akan segera menghampiri kita. Itu berarti akan ada banyak sekali kegiatan-kegiatan yang terkait dengan momen 17-an, mulai dari acara…
- Hadits tentang Zina (Tingkatan dan Hukuman Bagi Pezina) Hadits tentang Zina – Perbuatan zina merupakan salah satu dosa besar di dalam hukum syari’at. Perbuatan zina banyak macamnya tidak hanya sebatas hubungan badan antara lelaki dan perempuan. Ada zina…
- Profil Provinsi DI Yogyakarta | Sejarah, Letak… Profil Provinsi DI Yogyakarta - Daerah Istimewa Yogyakarta atau yang lebih sering disebut dengan Yogyakarta merupakan Daerah Istimewa yang mana setingkat dengan provinsi di Indonesia yang juga merupakan peleburan dari…
- Pengertian dan Contoh Asas Hukum: Dasar-dasar Hukum… Asas hukum adalah prinsip-prinsip dasar di dalam sistem hukum yang harus dipatuhi oleh semua pihak yang terkait. Contohnya seperti asas keadilan, asas legalitas, asas kepastian hukum, dan sebagainya. Setiap negara…
- Rukun Nikah dalam Islam Beserta Tujuan Pernikahan Rukun Nikah - Menikah adalah salah satu ibadah yang apabila dijalankan maka sama dengan melengkapi separuh agama seorang manusia. Sehingga, pernikahan merupakan sebuah anjuran bagi manusia untuk mempertahankan dirinya dan…
- 10 Jenis Metode Penelitian Beserta Pengertian dan Contohnya Metode Penelitian - Ilmu merupakan kunci manusia membangun peradaban. Ia – ilmu – dapat diperoleh dari manapun, hanya saja proses untuk mendapatkan ilmu yang memiliki nilai kebenaran harus dilandasi oleh…
- Makanan Halal dan Konsep Halalan Thayyiban Makanan halal adalah segala macam makanan yang tidak diharamkan atau boleh dimakan oleh Umat Muslim. Pada dasarnya semua makanan yang ada di muka bumi ini adalah halal kecuali yang diharamkan…
- Akad Nikah yang Sah Menurut Agama dan Peraturan Negara Akad Nikah - Sejak manusia pertama diciptakan oleh Allah SWT, yakni Nabi Adam AS sebagai penghuni surga, manusia diberikan pasangan. Adalah Hawa, sebagai pasangan yang diciptakan oleh Allah untuk Nabi…
- Perbedaan Warna Wine Dan Maroon Perbedaan Warna Antara Wine dan Maroon Asal Usul Warna Wine dan Maroon Wine dan Maroon adalah dua warna yang serupa namun berbeda. Sebelum membedakan antara kedua warna tersebut, perlu untuk…