Doa Angin Kencang yang Terdapat dalam Hadits Shahih

Doa Angin Kencang – Belakangan ini banyak bencana alam yang terjadi di berbagai belahan dunia. Satu diantaranya adalah angin kencang seperti topan atau puting beliung. Topan atau puting beliung terjadi akibat adanya proses konveksi yang melabilkan udara dan membentuk awan-awan konvektif kumulonimbus.

Doa Angin Kencang


Diketahui bahwa awan kumulonimbus adalah awan badai atau awan yang menghasilkan hujan dengan petir dan angin kencang. Pada dasarnya semua angin kencang adalah sama, baik itu tornado, topan, siklon, atau puting beliung. Ukuran, bentuk, dan tempat terjadinya adalah hal-hal yang membedakan angin-angin tersebut. Keberadaan angin kencang tentu bisa saja menjadi sebuah ancaman bagi manusia. Jika angin-angin kencang tersebut memakan korban jiwa atau meruugikan manusia secara materi tentu sudah bisa dikategorikan sebagai bencana. Untuk menghindari bencana tersebut yang bisa kita lakukan sebagai manusia biasa hanyalah berdoa kepada Allah untuk meminta perlindungan-Nya. Berdoa dengan doa angin kencang merupakan salah satu ikhtiar termudah yang bisa kita lakukan untuk terhindar dari keburukan yang dibawa oleh angin kencang.

Lafal Doa Angin Kencang

Dalam sebuah hadits dari Ubain bin Ka’ab radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Janganlah kalian mencaci angin. Apabila engkau melihat yang tidak menyenangkan, maka berdoalah: اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ خَيْرَهَا وَخَيْرَ مَا فِيهَا وَخَيْرَ مَا أُرْسِلَتْ بِهِ وَأَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّهَا وَشَرِّ مَا فِيهَا وَشَرِّ مَا أُرْسِلَتْ بِهِ Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya kami memohon kepada-Mu kebaikan angin inidan kebaikan yang ada padanya dan kebaikan yang dibawanya. Dan kami berlindung kepada-Mu dari keburukan angin ini, yaitu keburukan yang ada padanya dan keburukan yang dibawanya.” [HR. At Tirmidzi] Doa lain yang baik dibaca disaat angin bertiup kencang dari salah satu sahabat, yaitu Salamah bin Amr bin Al Akwa ra. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah berkata jangan berkata kasar dan menghardik angin yang lewat dengan kata makian. Sesungguhnya di dalam angin tersebut terdapat rahmat dan juga adzab karena itu berdoalah supaya ia membawa rahmat dan bukan adzab. اللَّهُمَّ اجْعَلْهَا رَحْمَةً وَلآتَجْعَلْهَا عَذَابًا، اللَّهُمَّ اجْعَلْهَا رِيَاحًا وَلآتَجْعَلْهَا رِيْحًا Artinya: “Wahai Allah, jadikanlah angin ini sebagai Rahmat dan janganlah jadikan angin ini sebagai adzab. Jadikanlah pula angin ini angin yang baik dan jangan jadikan angin ini angin yang jahat.” Angin merupakan salah satu bentuk rahmat Allah untuk manusia di dunia. Dengan angin kita bisa menyejukkan diri, membantu perkembang biakan tanaman, menjalankan kincir dan sebagainya. Akan tetapi bila angin bertiup telalu kencang bisa menjadi bahaya bagi manusia. Kejadian angin kencang tersebut bisa terjadi kapan saja entah besok ataupun lusa. Sejatinya tidak ada yang benar-benar memprediksi suatu bencana kecuali Allah sendiri. agar kita terhindar dari segala bencana memohon perlindungan kepada Allah adalah hal yang utama.

Tanda-Tanda Alam akan Terjadinya Angin Kencang


Banyak kasus angin kencang terjadi secara tiba-tiba. Sebenarnya bahaya tersebut bisa saja diprediksi apabila teliti dalam melihat tanda-tanda alam. Berikut ini beberapa tanda alam yang perlu diwaspadai sebelum terjadi angin kencang: 1. Cuaca panas dan kering tidak seperti hari-hari biasa sehingga badan mungkin akan merasa kegerahan. 2. Muncul awan putih yang bergerombol dan berlapis-lapis di langit tidak lama akan muncul gumpalan awan gelap yang besar dan tinggi. 3. Terdengar suara petir dengan gemuruh yang kencang bersahutan.

Hal yang Perlu Dilakukan saat Terjadi Bencana Topan

1. Tutup semua jendela dan pintu pastikan rapat dan jangan lupa untuk menguncinya. 2. Matikan semua aliran listrik dan peralatan elektronik. 3. Menjauh dari sudut ruangan, pintu, maupun jendela. 4. Saat berkendara, segera hentikan laju kendaraaan dan cari tempat perlindungan terdekat. 5. Jika terasa petir akan menyambar segera membungkuk dengan posisi duduk memeluk lutut. 6. Segera masuk ke bangunan yang kokoh. Hindari berlindung di bawah pohon, jembatan, papan reklame daan sejenisnya. 7. Jangan tiarap diatas tanah.
Demikian penjelasan kami mengenai Doa Angin Kencang yang Terdapat dalam Beberapa Hadits Shahih. Semoga bermanfaat.

Originally posted 2021-08-25 12:32:27.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.