Ukuran Poster | Sebelum Mendesain Poster Tentukan Dulu Ukurannya

Ukuran Poster – Secara etimologi poster merupakan bentuk informasi yang dipajang di tempat umum agar dapat dilihat dan dibaca oleh khalayak ramai. Jenisnya pun beragam, ada poster pengumuman, poster iklan, poster film, poster penelitian, poster layanan masyarakat, dan lain sebagainya.

Dalam dunia komputer poster merupakan sebuah hasil karya seni desain grafis yang terdiri dari komposisi gambar dan uraian kalimat. Hasil karya tersebut kemudian dicetak di atas sebuah kertas untuk kemudian dipajang sebagai sumber informasi.

Saat ini untuk membuat poster hal penting yang perlu diperhatikan adalah desain, karena menjadi penentu menarik dan tidaknya poster tersebut. Selain itu hal berikutnya yang perlu anda pahami adalah ukuran poster yang akan dipilih agar sesuai dengan desain yang anda inginkan.


Standar Ukuran Poster


satujam.com

Saat ini banyak dari kita yang sudah ahli dalam desain grafis, hampir setiap pemegang smartphone bisa mendesain poster sesuai kreasi sendiri dengan bantuan aplikasi. Jasa percetakan juga bisanya sekaligus menyediakan jasa desain bagi mereka yang mungkin tidak sempat mendesain posternya sendiri.

Berbicara tentang size sebuah poster artinya berbicara tentang ukuran kertas yang akan digunakan untuk mencetak poster tersebut. Sebelum memesan poster ke percetakan, baiknya pahami dulu beberapa hal terkait ukuran kertas berikut ini:

Seri A

Ukuran kertas seri A paling banyak digunakan untuk mencetak poster. Seri ini terbagi hingga 4 jenis mulai dari A00, A0, A1, A2, A3 hingga A4. Berikut penjelasan masing-masing ukuran:

  • A00, poster raksasa berukuran 118,9 cm x 168,2 cm ini paling banyak digunakan untuk promosi film, produk-produk terkenal, maupun produk komersil lainnya.
  • A0, hampir mirip dengan poster A00 hanya agak lebih kecil sedikit. Biasanya poster dengan gaya potrait ini juga digunakan untuk media promosi, pameran, dan lain sebagainya.
  • A1, memiliki ukuran 84,1 cm x 59,4 cm (pxl) biasa digunakan untuk mempromosikan sebuah event atau sebagai media penyampaian pesan moral di tempat umum.
  • A2, berukuran sedang (59,4 cm x 42 cm) cocok digunakan untuk media berbisnis, promosi konser, dan acara-acara hiburan lainnya.
  • A3, ukuran ini paling sering kita jumpai yakni pada buku gambar. Berukuran 29,7 cm x 42 cm, jenis poster ini cukup banyak digunakan sebagai poster pendidikan.
  • A4, setara dengan ukuran kertas HVS (29,7 cm x 21 cm) poster ini cukup jarang digunakan karena dianggap terlalu kecil.

Seri B

Penggunaan poster dengan size seri B ini kurang populer di Indonesia, sehingga tidak banyak yang mengetahuinya. Salah satu ukuran yang lumayan banyak peminatnya adalah seri B2 dengan luas 70,7 cm x 50 cm, hampir setara dengan ukuran kertas A2.

Kebanyakan poster ukuran B2 akan kita jumpai di pusat perbelanjaan sebagai poster iklan. Atau di berbagai pameran dagang lainnya seperti toko dan bazar. Poster ukuran B2 cocok untuk dijadikan sebagai media iklan jangka panjang.

Ukuran di atas bukanlah standar baku yang harus diikuti saat kamu mendesain sebuah poster. Anda bisa saja mencetak poster sesuai dengan selera jika dirasa beberapa pilihan size di atas tidak memuaskan. Ukuran tersebut adalah size paling sering digunakan oleh orang-orang pada umumnya.

Di beberapa negara di Eropa ukuran poster hanya terbagi menjadi 4 jenis yaitu poster besar, poster sedang, poster kecil, dan poster A4. Ukuran ini diadaptasi dari standar ukuran yang ditetapkan oleh ISO.

Kamu sendiri sudah pernah mencoba membuat desain poster apa saja? Boleh bagikan pengalamanmu di kolom komen ya. Semoga ulasan ini bermanfaat dan jangan lupa bahagia!

Originally posted 2020-10-12 15:30:27.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.