Standar Ukuran Gawang di Cabang Olahraga Sepak Bola dan Futsal

Ukuran Gawang – Dalam cabang olahraga apa sajakah yang kamu tahu menggunakan gawang? Yup betul, ada olahraga sepak bola dan futsal tentunya.

Sepak bola adalah olahraga yang paling banyak diminati oleh masyarakat, karena permainannya menarik, simpel, dan mudah dimainkan. Minat masyarakat terlihat setiap kali diadakannya perhelatan Piala Dunia, dimana seluruh penjuru bumi akan merasakan euforianya.

Seiring perkembangannya olahraga sejenis sepak bola namun dimainkan di lapangan yang berukuran kecil masuk ke Indonesia, yaitu futsal. Sekitar tahun 1999-2000 masyarakat lokal mulai memainkan cabang olahraga yang satu ini.

Selain ukuran lapangan kecil hal yang lain yang membedakan futsal dengan sepak bola adalah jumlah pemain. Dimana jumlah pemain dalam setiap tim hanya terdiri dari 5 orang serta ukuran bola yang digunakan dalam permainan juga lebih kecil dan lebih berat dibanding bola biasa.


Ketentuan Standar Ukuran Gawang


perpustakaan.id

Selain itu yang poin pembeda lainnya antara sepak bola dan futsal terletak pada ukuran gawang. Gawang yang digunakan dalam futsal jauh lebih kecil dibandingkan gawang yang digunakan dalam permainan sepak bola.

Gawang lapangan futsal berukuran 3 m x 2 m (lebar x tinggi) dengan lebar tiang dan palang gawang berukuran 8 cm. Terdiri dari dua tiang gawang (goal post) yang sama dari masing-masing sudut. Dihubungkan oleh puncak tiang oleh palang gawang secara horizontal (cross bar).

Gawang dengan jaring yang terbuat dari rami atau nilon ini berjarak 2 m dari ujung bagian bawah tanah ke palang gawang. Sedangkan jarak antar tiang ke gawang yaitu sepanjang 3 m dan gawang diletakkan pada bagian tengah dari masing-masing garis gawang.

Secara fisik tentu saja kita sudah mengetahui posisi gawang berada di setiap ujung tengah dari lapangan. Berbentuk persegi panjang dengan tiang terbuat dari ring dari besi dengan jaring yang berfungsi untuk menahan laju bola saat pemain lawan berhasil mencetak gol.

Seputar perihal terkait gawang sepak bola telah diatur oleh FIFA secara internasional, meliputi bentuk gawang, ukuran, gawang, dan ketahanan gawang tersebut.

Ukuran tinggi gawang sepak bola adalah 2,44 dan panjangnya 7,32 m. Dihitung dari sisi dalam tiang sebuah gawang dan mistar di atasnya. Sementara ukuran lubang pada jaring gawang haruslah 10 cm. Dimana ukuran tersebut cukup untuk menjaring bola agar tidak melaju jauh keluar lintasan.

Jaring Gawang

jaringfutsalpengaman.com

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya jaring pada gawang berfungsi untuk menahan laju bola yang masuk ke dalam gawang, sehingga terlihat lebih jelas jika terjadi sebuah gol. Bahan untuk membuat jaring terbuat dari serat plastik yang sangat kuat dan tidak mudah sobek.

Jaring yang melekat ke belakang dari tiang gawang ini ukurannya harus disesuaikan dengan ukuran gawang. Agar selama pertandingan berlangsung permasalahan terkait jaring gawang tidak mengganggu permainan.

Panjang gawang 7,32 meter merupakan ukuran lebar dari jarak antara tiang kanan dan kiri gawang Atau kurang lebih seukuran 8 yards (8yds) dalam standar internasional. Sedangkan ukuran tinggi gawang 2,44 m diukur dari jarak atas dan bawah antara mistar gawang dengan tanah atau permukaan lapangan.

Beberapa hal tersebut di atas harus diperhatikan dengan seksama agar tidak menjadi persoalan ketidak sahnya sebuah gol saat pertandingan berlangsung.

Jika dalam sebuah pertandingan ukuran gawang tidak sesuai dengan standar internasional maka gol yang dicetak oleh setiap pemain dianggap tidak valid. Oleh karena itu sebelum mengadakan pertandingan perlu diperhatikan lagi kelengkapan persyaratan yang sudah ditetapkan oleh FIFA.

Keyword: Ukuran Gawang

Originally posted 2020-10-12 06:00:56.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.