Letak Astronomis, Letak Geografis Benua Eropa Serta Keuntungannya

Letak Geografis Benua Eropa – apa yang pertama kali terpikir jika mendengar orang menyebut Eropa? Kumpulan negara-negara maju? Atau benua yang sepertinya berada jauh dari Indonesia?

Tentu setiap orang memiliki kesan yang berbeda-beda untuk mendeskripsikan pikirannya ketika mendengar Benua Eropa.

Benua Eropa merupakan salah satu dari tujuh benua yang ada di bumi ini, benua ini tidak lebih besar dari pada benua Asia.

Tetapi pengaruhnya, baik dalam perekonomian maupun pengetahuan hampir menghegemoni seluruh belahan bumi lainnya, termasuk juga Asia yang di dalamnya terdapat negara yang kita tempati yaitu Indonesia.

Hal ini bisa dilihat dari sejarah imperialisme negara-negara Eropa terhadap negara-negara Asia. Bagaimana sejak dahulu mereka telah menguasai banyak negara sekaligus sumber daya alam dan manusianya.

Mari kita tinggalkan pembahasan mengenai sejarah tersebut, karena pada kesempatan kali ini kami akan fokus mengenai letak geografis benua Eropa.

Untuk kalian yang hanya sering mendengar namanya tetapi tidak tahu dimana letak benua tersebut, yuk simak penjelasan di bawah ini:


Letak Geografis Benua Eropa


Letak Astronomis & Letak Geografis Benua Eropa Serta Keuntungannya
123rf.com

Hal pertama yang akan kami bagikan kepada teman-teman adalah infromasi tentang dimana letak benua Eropa secara geografis.

Letak benua eropa ini jika dilihat dari penampakan secara nyata di permukaan bumi, terbentang dari tanjung utara di Norwegia sampai laut merah, tepatnya di Pulau Kreta.

Adapun pembagian dari wilayah Eropa adalah Eropa Utara, Eropa Selatan, Eropa Timur, dan juga Eropa Barat.

Secara geografis, benua Eropa ini juga berbatasan dengan samudera, dan wilayah lainnya. Untuk lebih jelasnya yuk lihat penjelasan perbatasan benua Eropa di bawah ini:

  • Bagian Timur = benua Eropa berbatasan dengan Sungai Ual, Pegunungan Ural, serta Laut Kaspia
  • Bagian Barat = benua Eropa berbatasan dengan Samudera Atlantik
  • Sedangkan bagian Selatan = berbatasan dengan Laut Hitam, Laut Tengah, dan Laut Kaspia.
  • Bagian Utara = berbatasan langsung dengan Samudera Arktik

Kondisi Geografis Benua Eropa

Letak Astronomis & Letak Geografis Benua Eropa Serta Keuntungannya
researchgate.net

Benua Eropa memiliki luas wilayah kurang lebih sekitar 10.180.000 km2, dan merupakan benua terkecil setelah benua Australia.

Adapun jumlah negara yang mendiami benua tersebut adalah sebanyak 50 negara (diakui). Selain itu terdapat 7 negara Eropa yang masih diperdebatkan dan masih diakui terbatas.

Atau juga negara-negara yang diklasifikasikan sebagai negara Eropa atau Asia, karena wilayahnya berada di perbatasan benua Eropa dan Asia, seperti Rusia, Siprus, Kazakhstan, Turki, dan Armenia.

Keuntungan Letak Geografis

Letak Astronomis & Letak Geografis Benua Eropa Serta Keuntungannya
megapixl.com

Letak geografis suatu wilayah ini tentu memberikan keuntungan tersendiri, karena akan berpengaruh pada pertanian, perdagangan, dan lain sebagainya. Adapun keuntungan dari letak geografis benua Eropa adalah sebagai berikut:

  • Benua Eropa memiliki jalur perdagangan yang sangat potensial, karena terletak cukup dekat dengan dua benua besar yaitu Asia dan Amerika.
  • Selain itu, karena struktur alamnya yang memungkinkan penduduknya untuk mengelola pertanian, peternakan dan perdagangan, maka perekonomian di wilayah Eropa berkembang sangat maju.

Letak Astronomis Benua Eropa


harian.analisadaily.com

Selain secara geografis, letak benua Eropa juga bisa dilihat secara astronomisnya, yakni letak pada garis lintang dan bujur. Letak astronomis ini akan mempengaruhi iklim, zona waktu, dan juga musim suatu wilayah.

Nah benua Eropa sendiri secara astronomis terletak pada:

  • 34 LU (Lintang Utara) – 71 LS (Lintang Selatan)
  • Dan 9 BB (Bujur Barat) – 66 BT (Bujur Timur).

Karena letak astronomisnya kawasan Eropa memiliki 4 musim yaitu, musim semi, musim gugur, musim panas, dan musim dingin.

Sedangkan untuk iklimnya, terdiri dari iklim sedang yang mencakup wilayah Eropa tengah, iklim daratan mencakup Eropa Timur, iklim laut mencakup Eropa bagian barat laut, iklim kutub meliputi Eropa Utara, dan terakhir iklim mediterania mencakup Eropa Selatan.

Keyword: Letak Geografis Benua Eropa

Originally posted 2020-07-27 09:30:39.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.