Bacaan tasbih merupakan bacaan yang berisi kalimat pemujaan kepada Allah. Saat kita berdzikir membaca kalimat tasbih sangat dianjurkan.
Dengan kita membacanya pahala yang sangat besar di sisi Allah akan kita dapatkan.
Dalam sebuah hadits riwayat Muslim disebutkan bahwa bertasbih atau membaca bacaan tasbih akan menghapus 1000 dosa dan mendapatkan 1000 kebaikan.
Bacaan Tasbih
Agar kita mendapatkan hal tersebut maka perbanyaklah bertasbih bahkan disela-sela kesibukan kita.
Di dalam bacaan tasbih atau kalimat thayyibah mengandung arti menyucikan. Dimana menyucikan yang dimaksud adalah mensucikan Allah.
Berdzikir menggunakan kalimat tasbih sekaligus menjadi pengakuan akan diri kita masing-masing yang sangat penuh lumuran dosa.
Kalimat tasbih juga berisi pengakuan kita akan Allah lah dzat yang Maha Suci lagi Maha Pengampun.
سُبْحَانَ اللهِ
Subhanalloh
Artinya: “Maha Suci Alloh”.
Keutamaan Bacaan Tasbih
Keutamaan membaca kalimat atau bacaan tasbih seperti yang dijelaskan dibawah ini.
1. Diampuni Dosa dosanya
Seseorang akan mendapat ampunan dari segala dosa, baik itu dosa yang telah lewat atau yang baru saja dilakukan.
Bahkan bisa memberatkan amalan baik kita saat ditimbang dihadapan Allah ta’ala. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Dua kalimat yang ringan untuk diucapkan (oleh lidah), tapi sangat memberatkan timbangan amal dan sangat disukai Allah adalah “Subhanallahi wa bihamdihi, Subhanallahil adziim.” (yang artinya Maha suci Allah dan segala puji bagiNya. Maha suci Allah yang Maha Agung).
Membaca kalimat tasbih akan menghapus atau menghilangkan segala dosa yang mengucapkannya. Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
“Apakah salah seorang tidak sanggup untuk mengusahakan 1000 kebaikan setiap hari? Maka ditanyakan kepada beliau: “Bagaimana hal itu dapat diusahakan wahai Rasulullah?”. Beliau berkata lagi: “Yaitu bertasbih kepada Allah 100 kali maka dengan itu dicatat 1000 kebaikan untuknya dan dihapuskan darinya 1000 keburukan.”[HR Muslim]
أَبِيْ هُرَيْرةَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللّهِ صَلَى اللهُ علَيْهِ وَسَلَّمَ مَنْ قَالَ سُبْحَانَ الله وَبِحَمْدهِ مِائَةَ مَرَّةٍ غُفِرَتْ ذُنُوْبُهُ وَلَوْ كَانَتْ مِثْلَ زَبَدِ الْبَحْرِ
Artinya : “Dari Abu Hurairah dia berkata; Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Barangsiapa mengucapkan Subhanallah wa bihamdihi sebanyak seratus kali, maka dosa-dosanya akan diampuni walau seperti buih di lautan.” Hadits Ibnu Majah Nomor 3802
2. Bacaan yang Disukai Allah
Kalimat tasbih merupakan salah satu bacaan yang paling disukai oleh Allah.
Dimana terdapat empat perkataan yang lain, yaitu Subhanallah, wal hamdulillah, dan Laa ilaha illallahu wallahu akbar. (yang berarti Maha Suci Allah, segala puji bagi Allah, tiada Tuhan melainkan Allah, dan Allah Maha Besar).
Sebagaimana Hadits yang diriwayatkan oleh Samuroh bin Jundab r.a;
عَنْ سَمُرَةَ بْنِ جُنْدُبٍ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللّهِ صَلَى اللهُ علَيْهِ وَسَلَّمَ أَحَبُّ الْكَلَامِ إِلَى اللهِ أَرْبَعٌ سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ للهِ وَلَا لَه إِلَّا اللهُ وَ اللهُ اَكْبَرُ
Artinya : “Dari Samurah bin Jundab ia berkata; Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Ada empat ucapan yang paling di sukai Allah Subhanahu Wa Ta’ala; 1) Subhanallah, 2) Al Hamdulillah, 3) Laa ilaaha illallah, 4) Allahu Akbar.” Hadits Muslim Nomor 3985
3. Allah Menjanjikan Balasan Surga
Bagi siapa saja yang membiasakan dirinya untuk mengucap tasbih Allah menjanjikan balasan surga.
Sebuah Hadits riwayat At Tirmidzi menyebutkan. “Barang siapa yang mengucap Subhanallah wa bihamdihi (Maha Suci Allah dengan segala puji bagiNya). Ditanamkan sebatang pohon kurma di surga.”
4. Bukti (kesaksian) Atas Perbuatan Seseorang Di Hari Kiamat
Bacaan tasbih dapat menjadi salah satu bukti (kesaksian) atas perbuatan seseorang kelak di hari kiamat. Seperti yang disebutkan dalam sebuah hadits riwayat Abu Daud, Tirmidzi, dan Al hakim.
“Hendaklah kamu sekalian membaca tasbih, tahlil, dan taqdis, maka janganlah kamu lalai dengan jari-jari. Sesungguhnya bacaan-bacaan itu dijadikan mampu untuk berbicara (bersaksi pada hari kiamat).
5. Ringan Diucapkan, Berat dalam Timbangan Kebaikan
عَنْ أَبِيْ هُرَيْرةَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللّهِ صَلَى اللهُ علَيْهِ وَسَلَّمَ كَلِمَتَانِ خَفِيمَتَانِ عَلَى اللِّسَانِ ثَقِيلَتَانِ فِيْ الْمِيْزَانِ حَبِيبَتَانِ إِلَى الرّحْمَنِ سُبْحَانَ اللَّهِ وَ بِحَمْدِهِ سُبْحَانَ اللّهِ الْعَظِيْمِ
Artinya : “Dari Abu Hurairah dia berkata; Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda: “Dua kalimat yang ringan di ucapkan dengan lisan, berat dalam timbangan dan sangat di cintai oleh Dzat yang Maha pengasih adalah Subhanallah wa bihamdihi subhanallahil ‘adzim (Maha suci Allah dan segala puji bagi-Nya, Maha suci Allah dan Maha Agung).” Hadits Ibnu Majah Nomor 3796
Itulah beberapa keutamaan dari berdzikir menggunakan bacaan tasbih. Tentu sangat banyak mengandung manfaat dan kebaikan bila kita mengamalkannya.
Maka sebaik-baiknya perkataan adalah dzikir kepada Allah dan sejelek-jeleknya perkataan adalah perkataan musyrik serta maksiat.
Oleh karena itu perbanyaklah bertasbih dimanapun dan kapanpun agar hati tenang dan tentram. Semoga bermanfaat.
Originally posted 2021-08-21 13:23:28.
Related Posts:
- Doa Haid Lengkap (Arab, Latin dan Terjemahannya) Haid atau menstruasi merupakan keadaan yang ladzim terjadi pada wanita. Haid atau datang bulan merupakan keadaan perubahan fisiologis pada tubuh perempuan yang terjadi secara berkala (umumnya terjadi setiap bulan). Siklus…
- Doa Taubat Lengkap (Arab Latin dan Terjemahannya) Taubat secara bahasa berarti kembali, sedangkan secara syar’i taubat berarti kembali kepada jalan Allah dengan meninggalkan perbuatan dosa yang pernah dilakukannya. Seseorang yang bertaubat harus diiringi dengan rasa bersalah dan…
- Doa Sholat Tahajud | Salah satu Cara Terbaik… Terdapat banyak hal yang disunnahkan oleh Allah SWT bagi umat muslim. Terutama bagi kita yang sudah berusia cukup, baligh, dan berakal sehat, menjalankan sholat fardhu sudah bukan hal yang begitu…
- Belajar Hukum Bacaan Tajwid Dasar Untuk Pemula Hukum Bacaan Tajwid - Ilmu bacaan tajwid merupakan hukum bacaan dalam membaca Al Quran. Secara bahasa tajwid berasal dari kata jawwada – yajwidu – tajwiidaan yang berarti membaguskan atau melakukan…
- Bacaan Syahadat Sesuai Tuntunan Islam (Arab, Latin,… Syahadat merupakan satu dari 5 rukun Islam. Salah satu syarat sah nya seorang muslim adalah membaca dua kalimat syahadat. Hal yang pertama dilakukan seseorang ketika akan memeluk Islam adalah bersyahadat.…
- Bacaan Doa Akhir Tahun (Arab, Terjemahan dan Keutamaan) Doa Akhir Tahun - Pergantian tahun adalah momen yang identik dengan pesta kembang api. Hampir semua orang di belahan dunia ikut meramaikan dan menghiasi langit malam dengan berbagai cara. Ada…
- Teks Bacaan Surat Al ikhlas (Arab, Latin, Terjemahan) Bacaan Surat Al ikhlas - Surat Al Ikhlas merupakan salah satu surat yang sangat populer dalam Al-Quran dan hampir seluruh umat islam telah hafal. Surat ini mempunyai banyak sekali khasiat dan…
- 7 Doa Perjalanan Lengkap (Arab, Latin dan Terjemahan) Saat melakukan perjalanan sebagai seorang muslim sudah seharusnya kita memanjatkan doa perjalanan. Agar saat perjalanan kita diberi keselamatan dan perjalanan kita menjadi barokah. Bukan hanya mencari keselamatan dan perlindungan, doa…
- Bacaan Qamat Lengkap (Arab, Latin dan Terjemahannya) Bacaan qamat dilafadzkan beberapa saat setelah adzan dikumandangkan dan sesaat sebelum shalat dimulai. Qamat atau iqamah dilafadzkan sebagai tanda akan mulainya shalat fardhu atau sesaat sebelum melakukan shalat. Qamat atau…
- Arti Alhamdulillah Lengkap Beserta Keutamaannya Arti Alhamdulillah - Seolah sudah menjadi bahasa semua umat, kalimat tahmid “Alhamdulillah” di Indonesia tak hanya diucapkan oleh umat muslim saja. Kalimat ini juga sering digunakan oleh umat-umat non-muslim lainnya…
- Bacaan Kalimat Talbiyah Untuk Ibadah Haji Dan Umroh Bacaan talbiyah mungkin sudah akrab ditelinga umat muslim sejak dini. Talbiyah sendiri berasal dari dasar kata (fi’il madhi) la ba ya yang bisa berarti menetap di sebuah tempat, jawaban, atau…
- Bacaan Tawasul Untuk Mendekatkan Diri Kepada Allah Bacaan tawasul dibaca saat kita bertawasul atau berwasilah sebagai salah satu jalan umat muslim berserah diri kepada Allah SWT. Tawasul dan wasilah berasal dari satu kata yang sama, yaitu wasala…
- Doa Masuk Pasar Lengkap (Arab, Latin dan Terjemahannya) Pasar adalah tempat bertemunya penjual dengan pembeli. Tidak hanya itu pasar juga tempat bertemunya manusia satu dengan yang lain dengan berbagai kepentingan niaga atau sekedar hiburan semata. Seperti tempat umum…
- 5 Rukun Islam (Pengertian dan Urutan yang Benar) Rukun Islam - Di dalam agama islam kita mengenal adanya rukun iman dan rukun islam. Sebagai umat muslim ini merupakan salah hal yang harus dipahami dan di taati. Umat Islam…
- Bacaan Sujud Tilawah Shahih Beserta Dalilnya [LENGKAP] Sujud merupakan sebuah gerakan yang menggambarkan pengabdian kita kepada Allah Sang Pencipta. Dimana gerakan tersebut kita sebagai hambaNya benar-benar merendahkan diri dihadapanNya. Salah satu sujud yang biasa dilakukan umat muslim…
- Pengertian Ibadah Secara Umum dan Menurut Syariat Pengertian ibadah berasal dari kata dalam Bahasa Arab, yaitu isim masdar dari kata ‘abada-ya’budu (عبد- يعبد). Arti dari bentuk dasar tersebut adalah merendahkan diri dan ketundukan (al khudhu’ wa tadzallul).…
- Hadits Berkata Baik (Nikmat Lidah dan Keharusan… Hadits Berkata Baik – Seorang muslim dalam kesehariannya haruslah bertutur kata baik dan membicarakan hal-hal yang baik. Kita haruslah mencontoh perilaku Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam yang memiliki tutur kata…
- Bacaan Rawi Untuk Maulid Nabi Muhammad SAW [LENGKAP] Bacaan rawi sebenarnya bisa dikatakan sebagai bacaan shalawat yang ditujukan kepada Baginda Nabi Muhammad SAW. Bacaan rawi biasanya dibaca saat acara maulid Nabi setiap tanggal 12 Rabi’ul Awwal. Terdapat banyak…
- Tata Cara Shalat Idul Fitri yang Harus Dipahami Tata Cara Shalat Idul Fitri - Sama halnya dengan sholat idul adha, sholat idul fitri juga merupakan memont besar yang hanya terjadi satu hari dalam satu tahun sekali dan dilaksanakan…
- Bacaan Tahmid Sesuai Ayat Al Quran yang Bisa Diamalkan Bacaan tahmid merupakan kalimat yang berisi ungkapan rasa syukur kita kepada Allah. Kalimat tahmid yang paling sederhana adalah bacaan hamdalah atau Alhamdulillahi rabbil ‘aalamiin. Sebagai hamba Nya yang mendapat banyak…