Pengertian Sistem Hukum dan Unsur-Unsur Pembentuknya di Indonesia
Pengertian Sistem Hukum – Setiap negara di dunia pasti memiliki tatanan sistem hukum, seperti halnya Indonesia yang menganut sistem hukum rule of law. Merupakan penggabungan prinsip hukum dari Roma-Belanda dan dipadupadankan dengan prinsip agama dan sistem adat yang ada di nusantara.
Sumber hukum di Indonesia menganut pada sistem hukum Eropa kontinental. Merupakan sistem hukum yang mengutamakan sumber hukum tertulis sebagai sumber hukum dengan tujuan menerapkan kepastian hukum bagi seluruh warga negara.
Berbicara tentang tatanan hukum tak sah rasanya jika tidak tidak memahami terlebih dahulu apa itu definisi dari sistem hukum itu sendiri.
Pengertian Sistem Hukum
synaoo.com
Secara etimologi, istilah Sistem berasal dari bahasa Yunani yaitu “systema” yang artinya keseluruhan yang terdiri dari macam-macam bagian. Merupakan sebuah susunan atau tatanan yang teratur dengan bentuk atau pola yang memiliki tujuan.
Dalam kaitannya dengan hukum, sistem didefinisikan sebagai hasil dari suatu pemikiran untuk mencapai tujuan. Menurut Lili Rasyidi dan I.B. Wyasa Putra sistem hukum adalah:
“Suatu kesatuan sistem yang tersusun atas integritas sebagai komponen sistem hukum, yang masing-masing memiliki fungsi tersendiri dan terikat dalam satu kesatuan hubungan yang saling terkait, bergantung, mempengaruhi, bergerak dalam satu kesatuan proses, yakni proses sistem hukum untuk mewujudkan tujuan hukum.”
Jika disederhanakan, maka sistem hukum merupakan suatu susunan atau tatanan teratur dari aturan-aturan hidup, dimana keseluruhan bagian atau komponennya berkaitan antara satu dengan yang lainnya.
Dalam penerapannya sebuah sistem hukum harus memiliki tatanan dan terdiri atas subsistem hukum yang teratur dan terintegrasi. Unsur-unsur dalam sistem hukum haruslah bersinergi agar tercapainya tujuan dalam satu kesatuan.
Unsur-Unsur dalam Sistem Hukum
Berikut unsur-unsur atau komponen yang terkandung dalam sistem hukum:
Masyarakat hukum, suatu kesatuan hukum dalam bentuk individu atau himpunan kelompok berstruktur sesuai dengan latar kebangsaannya masing-masing.
Budaya hukum, terdiri dari tiga jenis yaitu budaya hukum tertulis, tidak tertulis, dan kombinatif. Ketiganya merupakan buah dari hasil pemikiran manusia dalam upaya hidup bersosial dan bermasyarakat.
Filsafat hukum, unsur yang membuat cara tentang mengatur kehidupan manusia sebagai masyarakat hukum.
Ilmu pendidikan hukum, sebuah konsep yang mengatur perkembangan teori-teori terkait sistem hukum dengan praktik hukum. Hal ini terkait dengan desain-desain dan formula-formula praktik hukum di lapangan.
Konsep hukum, sebuah hasil pemikiran masyarakat hukum dalam menentukan formulasi kebijaksanaan hukum Biasanya didasarkan pada kebudayaan, kepercayaan, adat istiadat dan sistem ketatanegaraan di suatu negara.
Pembentukan hukum, hal ini erat kaitannya dengan proses hukum yang melibatkan lembaga maupun aparatur terkait konsep hukum dan prosedur di dalamnya.
Bentuk hukum, berupa peraturan perundang-undangan, keputusan hakim, atau keputusan presiden yang sebelumnya telah dibicarakan pada proses pembentukan hukum.
Penerapan hukum, hal ini melibatkan semua pihak mulai dari lembaga, aparatur, hingga masyarakat hukum.
Evaluasi hukum, sebuah bentuk pengujian kesesuaian antara hukum yang terbentuk dengan konsep yang telah ditetapkan sebelumnya. Tujuannya apakah penerapan hukum tersebut cocok dengan konsep yang telah ada.
Dalam mewujudkan sistem hukum yang baik semua unsur di atas harus saling terintegrasi. Hal ini tentunya juga didukung oleh struktur, substansi, dan budaya hukum yang saling berkorelasi.
“Ubi Societas Ibi lus” begitulah kira-kira seorang ahli filsafat Cicero mengatakan, yang artinya dimana ada masyarakat disitu ada hukum. Kaidah hukum sebagai norma masyarakat menjadi batas dalam bertindak, sehingga tidak ada hak seseorang yang dilanggar oleh orang yang lainnya.
Sebagai masyarakat yang paham hukum, sudah sewajarnya kita saling menghargai satu sama lainnya. terutama di negara yang beragam agama, adat, dan latar seperti Indonesia.
Keyword: Pengertian Sistem Hukum
Related Posts:
Contoh Surat Pemotongan Gaji Karyawan: Sistem… Halo teman-teman! Saat kita bekerja sebagai karyawan, ada baiknya jika kita paham betul mengenai berbagai aturan yang berlaku di tempat kerja, termasuk soal gaji. Salah satu hal yang mungkin sering…
Profil Provinsi Sumatera Utara | Geografis,… Profil Provinsi Sumatera Utara - Profil Provinsi Sumatera Utara secara mendalam mungkin belum banyak diketahui oleh orang banyak, namun siapa sangka, provinsi yang identik dengan orang-orang yang keras diluar namun…
12 Teknik Pengambilan Sampel/Sampling |… Teknik Pengambilan Sampel - Dalam suatu penelitian, seorang peneliti pasti tidak akan asing dengan sampel yang digunakan untuk penelitian berikut dengan tata cara bagaimana data sampel tersebut diperoleh. Pengambilan data…
Kritik dan Saran untuk Meningkatkan Kinerja Perusahaan Hai! Saat Anda sebagai pelanggan mengunjungi suatu perusahaan, mungkin tidak selalu semuanya berjalan mulus dan sempurna. Dalam situasi ini, Anda sebagai pelanggan berhak memberikan kritik dan saran untuk perusahaan tersebut.…
Keberagaman di Sekolah: Memahami dan Menghargai Perbedaan Di Indonesia, keberagaman suku, budaya, bahasa, dan agama adalah hal yang sangat khas. Di sekolah pun, keberagaman ini terlihat dengan adanya siswa-siswa dari berbagai latar belakang yang berbeda. Namun, seringkali…
50 Contoh Lomba 17 Agustus Terbaru (Lucu, Gokil,… Contoh Lomba 17 Agustus Terbaru - Tidak terasa tanggal 17 Agustus akan segera menghampiri kita. Itu berarti akan ada banyak sekali kegiatan-kegiatan yang terkait dengan momen 17-an, mulai dari acara…
Proses Penyambungan Komponen pada Metode… Dalam dunia teknologi, proses penyambungan komponen penting untuk membangun suatu sistem yang berfungsi dengan optimal. Salah satu metode yang digunakan untuk proses penyambungan komponen adalah metode keseimbangan menggunakan. Metode ini…
Pengertian Basis Data | Jenis, Fungsi, Tujuan, dan… Pengertian Basis Data - Tentu kita sering mendengar istilah basis data atau pangkalan data apalagi di zaman yang serba digital ini. Meskipun pada hakikatnya konsep dasar dari pengertian basis data…
Alasan Kekuatan Militer Indonesia Sangat Ditakuti di Dunia Kekuatan Militer Indonesia - Sejak zaman penjajahan, Indonesia memang sudah terkenal dengan kemampuan militernya. Mulai dari peralatan sitem persenjataan (alutsista) modern dan terkenal serta pasukan khususnya yang menjadi legenda. Ini…
8 Pengertian Lembaga Sosial Menurut para Ahli |… Pengertian Lembaga Sosial - Manusia sebagai makhluk sosial tentunya akan hidup berdampingan sebagai masyarakat. Agar hubungan atau interaksi antar masyarakat selalu harmonis diperlukan suatu regulasi atau sistem didalamnya. Keberadaan sistem…
Blender 3d Modeling Blender 3D Modeling: Memahami Dasar-dasar dan Keuntungan Menggunakan Blender Pengenalan Blender Jika Anda ingin menjadi seorang animator atau designer 3D, Blender adalah software yang perlu Anda ketahui. Blender adalah software…
Contoh Kritik dan Saran untuk Meningkatkan Kualitas… Halo semua, kali ini kita akan membahas mengenai bagaimana memberikan kritik dan saran kepada dosen-dosen kita. Tentu saja, sebagai mahasiswa, kita pasti pernah merasa tidak puas dengan metode pembelajaran atau…
Butir-Butir Pancasila yang Generasi Milenial Wajib Hapal Butir-Butir Pancasila - Istilah Pancasila berasal dari bahasa Sansekerta yaitu Panca artinya Lima dan Sila artinya Dasar atau Asas. Lahirnya Pancasila di Indonesia bermula dari pidato yang disampaikan oleh Soekarno…
Perbedaan Warna Jingga Dan Orange Perbedaan Warna Jingga Dan Orange: Mana yang Lebih Cerah? Asal Usul Nama Warna Perbedaan mendasar antara jingga dan orange dapat dilihat dari asal usul nama warna tersebut. Jingga berasal dari…
Apa Itu MABA dan Arti Lainnya: Panduan Singkat untuk… Hai teman-teman, pasti banyak dari kalian yang pada saat masuk universitas atau perguruan tinggi, mendengar istilah MABA, kan? Tapi sebenarnya apa sih MABA itu? Malah, banyak juga yang belum tahu…
Profil Provinsi DI Yogyakarta | Sejarah, Letak… Profil Provinsi DI Yogyakarta - Daerah Istimewa Yogyakarta atau yang lebih sering disebut dengan Yogyakarta merupakan Daerah Istimewa yang mana setingkat dengan provinsi di Indonesia yang juga merupakan peleburan dari…
Profil Provinsi Nusa Tenggara Barat | Sejarah, Logo… Profil Provinsi Nusa Tenggara Barat - Nusa Tenggara Barat menjadi salah satu provinsi yang berada dalam wilayah NKRI. Letaknya sangat strategis berada di tengah-tengah lalulintas pelayaran Aceh dan Kupang, yang…
33 Pengertian Ilmu Pengetahuan Beserta Aspek,… Ilmu, sains, atau ilmu pengetahuan adalah seluruh usaha sadar untuk menyelidiki, menemukan, dan meningkatkan pemahaman manusia dari berbagai segi kenyataan dalam alam manusia. Segi-segi ini dibatasi agar dihasilkan rumusan-rumusan yang…
Akad Nikah yang Sah Menurut Agama dan Peraturan Negara Akad Nikah - Sejak manusia pertama diciptakan oleh Allah SWT, yakni Nabi Adam AS sebagai penghuni surga, manusia diberikan pasangan. Adalah Hawa, sebagai pasangan yang diciptakan oleh Allah untuk Nabi…
Letak Astronomis, Letak Geografis Benua Eropa Serta… Letak Geografis Benua Eropa – apa yang pertama kali terpikir jika mendengar orang menyebut Eropa? Kumpulan negara-negara maju? Atau benua yang sepertinya berada jauh dari Indonesia? Tentu setiap orang memiliki…