Arti Hamasah dan Kaitannya dengan Kehidupan Rumah Tangga

Arti Hamasah – Dalam menjalankan hidup tentu kamu pernah memikirkan ingin menjadi orang yang seperti apa.

Ingin bergaul dengan kelompok orang-orang yang bagaimana?

Pola pikirmu akan mempengaruhi karakter yang terbentuk, menjadi manusia rumit dan complicated atau menjadi manusia yang easy going.

Semua pilihan itu ada di tanganmu.

Proses pencarian jati diri dipenuhi lika-liku masalah hidup. Masalah yang membuat kamu rasanya ingin saja menyerah untuk menjadi dewasa.

Namun Alfred Housman pernah berkata: “Tidak apa kalau Anda kehilangan semua harta asal Anda jangan kehilangan semangat yang Anda punya”.

Untuk itu jangan putus asa dan sampai kehilangan semangat.

Karena tapa semangat, begitu sia-sia hidup yang Anda jalankan saat ini, Keep Hamasah!


Penjelasan Arti Hamasah


dribbble.com

Keep Hamasah! Sudah pernah dengar kata-kata tersebut sebelumnya? Tentu pernah dong ya.

Kalimat yang belakangan ini populer di kalangan muda-mudi tersebut adalah gabungan kosa kata bahasa Inggris dan bahasa Arab.

“Keep” dari bahasa Inggris artinya tetap dan “hamasah” ( حماسة ) kosa kata bahasa Arab artinya semangat.

Kalau dalam drama-drama Korea sering diucapkan kata-kata Fighting! Nah, artinya sama dengan Keep Hamasah, yaitu Tetap Semangat!

Dalam Islam ungkapan Hamasah atau Keep Hamasah berfungsi untuk memberikan motivasi kepada karib kerabat, teman, dan saudara lainnya agar tak pernah berhenti berjuang.

Misal memberikan semangat kepada sahabat kamu yang sedang berjuang menghafalkan Al-Qur’an.

Pesan singkat ini juga cocok untuk dijadikan hiasan di dinding kamar, tuliskan dengan huruf yang cantik dan unik berukuran besar kemudian dibingkai semenarik mungkin dan tempelkan di tempat yang strategis.

Agar setiap hari kamu melihat tulisan tersebut dan menjadi cambukan bagi dirimu sendiri dalam mengejar target dan impian.

Jangan pantang menyerah karena sesungguhnya selalu ada jalan keluar di setiap masalah dan setiap penyakit pasti ada obatnya, kecuali mati.

Jadi selama hayat masih dikandung badan, berjuanglah hingga titik darah penghabisan.

Berbekal niat karena Allah Ta’ala Insya Allah usaha tidak akan mengkhianati hasil. Siapa yang menabur pasti akan menuai hasil.

Hamasah dan Kaitannya dengan Membina Rumah Tangga

Tidak hanya mengenai cita-cita arti hamasah memiliki cakupan yang luas.

Termasuk di dalamnya saat mengarungi biduk rumah tangga.

Siapa disini yang sudah menikah dan masih mesra-mesranya?

Kalau masih pengantin baru, maka wajar saja.

Tapi bagi yang sudah menjalani pernikahan bertahun-tahun lamanya dan hingga kini masih romantis dengan pasangannya, itu baru luar biasa.

Artinya kedua pasangan ini sama-sama menerapkan prinsip hamasah di dalam dirinya masing-masing.

Akan selalu ada saja badai menerpa di saat berlayar, namun sikap pantang menyerah tadi jualah yang dapat menerjang badai setinggi apapun.

Meskipun belum bisa melangkah ke depan, setidaknya mereka sama-sama bertahan, bukannya malah saling meninggalkan.

Begitulah kira-kira gambaran arti hamasah dan kaitannya dengan problematika menjalani kehidupan berumah tangga.

Pada akhirnya tetap bertahan dan pantang menyerah adalah pilihan terbaik yang kita bisa andalkan.


Jawaban untuk Ungkapan Keep Hamasah


Jika banyak yang memberikan semangat kepada kamu lewat ungkapan Keep Hamasah, tentu saja kamu haru membalas ungkapan tersebut.

Karena setiap ungkapan di dalam Islam sejatinya mengandung doa karena disampaikan atas niat Lillahita’ala.

Untuk itu sebagai muslim yang baik kita harus membalas ucapan tersebut disertai niat tulus juga karena Allah.

Secara umum ungkapan hamasah bisa kita balas dengan ucapan terimakasih, dalam bahasa Arab nya yaitu syukron.

Ucapan syukron dapat menimbulkan energi positif antara kedua belah pihak apalagi jika digabungkan dengan ucapan “Syukron katsiraa ( شكرا كثيرا ), Asta’idd Insya Allah ( أستعد إن شاء الله )”, yang artinya “terimakasih banyak, saya siap Insya Allah”.


Begitulah kira-kira bahasan mengenai arti hamasah dan cara menjawabnya. Semoga dengan membaca artikel ini semangat kamu yang tadinya sudah kendor, jadi hidup kembali. Keep Hamasah!

Originally posted 2021-08-29 21:04:02.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.