Simbol Flowchart | Pengertian, Fungsi, Jenis, dan Contohnya

Simbol Flowchart – Dalam membuat sebuah materi kerja atau kegiatan tertentu seringkali kita membutuhkan konsep untuk membuat kerangka aktivitas atau kegiatannya untuk menjadi tepat guna dan tepat sasarannya.

Dalam menyikapi hal tersebut tak sedikit dari orang-orang menggunakan diagram agar memudahkan semua orang dalam memahami materi tersebut. Istilah diagram barangkali juga sudah tidak asing lagi terdengar di telinga kita.

hal ini tak lain tak bukan juga karena disebabkan  perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang semakin pesat, juga banyaknya informasi-informasi yang bisa dengan mudah diakses.

Nampak sekali dampak perkembangan pesatnya itu bisa dirasakan di sekitar kita dengan pergeseran teknologi dari analog ke digital, dari hal-hal yang rumit menjadi sederhana, pun dari minim guna menjadi banyak guna.

Menyoal diagram untuk memudahkan kerja-kerja tertentu. Hal ini boleh dibilang juga dilakukan agar kerangka yang dibuat menjadi semakin sistematis dan tepat. Efektif dalam pengaplikasian, efisien dalam pengerjaan.

Adapun diagram disini dianggap menjadi salah satu metode yang representatif dalam menyampaikan informasi secara praktis. Tepat sasaran dalam sumber daya, serta terpahami dengan detail atas produk informasinya.

Jenis dari diagram sendiri sangat beragam. Pada artikel yang lain mungkin akan dijelaskan terkait pembagian dan kegunaannya. namun salah satunya yang cukup populer digunakan adalah diagram alir atau yang sering kita kenal dengan flowchart.


Pengertian Simbol Flowchart


Image Source: nesabamedia.com

Jika diartikan secara sederhana flowchart merupakan jenis diagram yang merepresentasikan alogaritme, alur kerja atau proses, yang memuat langkah-langkah dalam bentuk simbol-simbol grafis dimana setiap alurnya dihubungkan dengan panah.

Panah disini menjadi penunjuk dan gambaran pasti alur yang menjadi kerangkanya. Pada umumnya diagram alir atau flowchart digunakan untuk mendesain, mendokumentasi, menganalisis dan mengelola suatu proses atau program di berbagai bidang.

Sebelum kita mengetahui simbol-simbol yang digunakan dalam flowchart yuk ketahui dulu fungsi dan jenis flowchart secara lebih detail.

Karena simbol-simbol yang menjadi kegunaan dalam flowchart tak lain adalah bagian dari fungsi dan jenis dari flowchart. Penjelasan singkatnya adalah sebagai berikut,


Fungsi Flowchart


codepolitan.com

Tujuan utama membuat flowchart adalah untuk mempermudah penyelesaian suatu masalah. Flowchart diibaratkan sebagai strategi yang dapat dipelajari dan dievaluasi lebih lanjut.

Di dalam sebuah flowchart harus tergambar urutan atau tahapan strategi penyelesaian masalah tersebut. Selain itu keberadaan flowchart akan menyederhanakan suatu masalah yang terlihat rumit menjadi terurai, rapi, dan jelas.

1. Memastikan Program Memiliki Alur

Artinya bahwa flowchart dapat membantu progammer untuk melihat pola atau alur ketika membangun sebuah program/aplikasi sehingga bisa dipastikan jika sebuah program menggunakan flowchart pastilah ia memiliki alur. Hal ini menjadi teramat penting karena peta kerangkanya bisa dipahami dengan menggunakan alur ini.

2. Melihat Keseluruhan Program

Dengan adanya flowchart dapat membantu progammer melihat program secara keseluruhan. Karena diagram tersebut memang memuat gambaran secara umum dari sebuah program. Hal ini meliputi keseluruhan detail sampai level yang paling kecilnya.

3. Mengembangkan Aplikasi

Karena flowchart memuat informasi secara padat, singkat, dan jelas, maka diagram tersebut dapat menjadi pedoman ketika kita ingin menyusun atau mengembangkan sebuah aplikasi.


Jenis-Jenis Flowchart


majalahdesain.com

Terdapat beberapa jenis flowchart yang sering digunakan di antaranya adalah:

1. Flowchart Dokumen

Merupakan flowchart atau diagram alir yang menunjukkan proses atau alur dari sebuah laporan/dokumen.

2. Flowchart Sistem

Adalah flowchart atau bagan alir yang menggambarkan proses atau alur dari sebuah sistem. Biasanya diagram ini menunjukkan alur pekerjaan secara rinci dan menyeluruh.

3. Flowchart Program

Bagan alir jenis ini merupakan bagian atau turunan dari flowchart sistem yang memuat tahapan dalam proses sebuah program. Produk dari flowchart sistem ini juga berguna untuk memudahkan dalam analisis sistem sebuah program.

4. Flowchart Proses

Pada penggunaannya flowchart proses sering dipakai  pada sektor industri guna melihat suatu prosedur dalam proses produksi.

5. Flowchart Skematis

Meskipun flowchart skematis dan flowchart sistem keduanya sama-sama digunakan untuk menggambarkan proses dalam suatu sistem. Namun terdapat perbedaan di antara keduanya.

Salah satunya adalah bahwa simbol yang digunakan dalam flowchart skematis lebih beragam dan kompleks karena bisa menggunakan gambar-gambar dari komputer dan peralatan lainnya.


Simbol Flowchart


SimbolNamaKeterangan
 

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
tutorialcaragratisku.blogspot.com
Flow Direction Symbol/Garis AlirAdalah simbol yang menunjukkan arah aliran algoritme, dari satu proses ke proses berikutnya
 

simbol flowchart beserta pengertian, jenis, dan contohnya
upload.wikimedia.org

 

Terminal Point Symbol/ Simbol Titik TerminalMerupakan simbol yang menunjukkan permulaan atau akhir dari suatu proses

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
upload.wikimedia.org
Processing Symbol/Simbol ProsesSimbol yang biasa digunakan untuk menyatakan kegiatan yang akan terjadi dalam diagram alier

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
ajengrahmap.wordpress.com
Input-Output/Simbol Keluar-MasukMenyatakan proses input output yang terjadi . Hanya bisa dimulai dari masukan (input) menuju keluaran (output), dan tidak bisa sebaliknya

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
luthfiagisni.blogspot.com
Connector  (On Page)Berfungsi untuk menyederhanakan hubungan antar simbol yang berada berjauhan atau sangat rumit jika dihubungkan dengan garis dalam satu halaman.

upload.wikimedia.org
Decission Symbol/ Simbol KeputusanYaitu simbol yang berguna dalam memilih atau menentukan proses berdasarkan kondisi yang ada. Biasa ditemukan pada flowchart pogram.

id.m.wikipedia.org
Predefined Process/ Simbol Proses TerdefinisiMerupakan simbol yang menggambarkan pelaksanaan suatu bagian prosedur.

Artinya bahwa prosedur yang terinformasi belum detail dan akan didetailkan pada tempat lain.

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
nuggipazverh.blogspot.com
Connector (off Page)Karena terkadang flowchart dimuat dalam satu halaman lebih, maka simbol ini digunakan untuk menghubungkan satu proses kepada proses lainnya, hanya saja merujuk pada halaman yang berbeda.

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
tutorialcaragratisku.blogspot.com
Preparation Symbol/ Simbol PersiapanSimbol ini digunakan untuk menyiapkan penyimpanan di dalam storage.

Jikalau ingin menggunakan pengulangan pada kondisi tertentu, lambang ini juga berfungsi untuk menggantikan titik keputusan yang biasanya berbentuk ketupat .

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
rtf.com
Manual Input SymbolLambang ini digunakan untuk menyatakan input data secara manual

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
legblitz.blogspot.com
Manual Operation Symbol/Simbol Kegiatan ManualAdalah simbol yang berfungsi untuk menggambarkan kegiatan/proses yang tidak dilakukan oleh komputer

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
slideshare.com
Document Symbol/ Simbol DokumenDocument symbol ini berarti bahwa input yang dilakukan berasal dari dokumen dalam bentuk kertas, atau output yang butuh dicetak di atas kertas

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
akuntansilengkap.com
Multiple DocumentsMultiple document sama saja seperti document symbol, hanya saja dokumen yang digunakan memang lebih dari satu simbol
Display SymbolMerupakan simbol yang menggambarkan penggunaan peralatan keluaran (output), misal printer, plotter, layar monitor, dan lain sebagainya

Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
slideshare.com
Delay SymbolSeperti halnya namanya delay symbol berfungsi untuk menunjukkan proses delay (menunggu).

Cara Membuat Flowchart


graphpad.com

Secara umum flowchart dapat dibuat melalui komputer atau menggambar menggunakan tangan terbuka. Namun pada umumnya flowchart merupakan gambaran hasil pemikiran dalam menganalisa suatu masalah menggunakan grafik computer.

Tidak ada patokan yang mutlak untuk langkah-langkah dalam membuat flowchart. Semua dapat anda kreasikan sesuai dengan selera masing-masing sesuai dengan program atau aplikasi yang sedang anda gunakan.

Jika anda sedang menggunakan Microsoft Word, langkah umumnya adalah memilih menu “Insert” pada word kemudian dilanjutkan memilih berbagai simbol flowchart yang anda kehendaki pada kolom illustration.

Anda dapat memilih objek “Shapes”, dimana menyediakan berbagai bentuk flowchart untuk berbagai keperluan. Atau bisa juga dengan memilih menu “Smartart” yang menyediakan bentuk flowchart dalam bentuk template yang sudah jadi.

Dalam kasus pengolahan, langkah-langkah membuat flowchart terdiri dari tahapan utama berikut ini, yakni:

  • Input bahan atau data mentah, bisa berupa alat dan proses
  • Proses pengolahan
  • Output: berupa hasil dari proses atau bahan jadi

Secara terperinci urutan pemecahan suatu masalah menggunakan flowchart adalah “start”(merupakan instruksi persiapan peralatan yang digunakan), “read” (intruksi membaca data dari permasalahan yang diinput), “process” (penjelasan cara memecahkan suatu permasalahan), “write” (instruksi untuk merekam hasil proses penyelesaian masalah ke output), dan “end” (perintah untuk mengakhiri kegiatan pengolahan).

Hal-Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membuat Flowchart

  1. Arah membuat flowchart (input → output) dalam sebuah dokumen yaitu atas ke bawah dan kanan ke kiri.
  2. Penggambaran atau penjelasan proses harus dapat dimengerti oleh pembaca. Ditulis dengan bahasa yang singkat namun jelas.
  3. Aktivitas atau proses dimulai dan berakhir harus ditentukan dengan jelas.
  4. Penjelasan setiap langkah atau proses atau aktivitas harus menggunakan kata kerja,
  5. Proses atau aktivitas harus dibuat secara berurutan

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, dalam Microsoft Word simbol-simbol flowchart dibuat dengan menggunakan objek “shapes”. Adapun langkah detailnya yaitu sebagai berikut:

Menyisipkan Drawing Canvas

Sebenarnya simbol-simbol flowchart dapat langsung disisipkan pada halaman dokumen word. Akan tetapi untuk hasil yang lebih maksimal lebih baik flowchart anda buat di menu drawing canvas, alasannya:

  1. Karena drawing canvas akan mempermudah kerja anda dalam mengedit semua simbol flowchart, baik itu memperbesar maupun memperkecil.
  2. Anda juga bisa membuat format dengan tampilan background flowchart yang menarik pada drawing canvas.
  3. Menggunakan drawing canvas dapat mempermudahkan anda memindahkan posisi flowchart cukup dengan menggeser Drawing Canvas saja.
  4. Fitur tertentu dalam simbol flowchart seperti garis alir dan tanda panah yang digunakan untuk menyambung shape hanya dapat digunakan di dalam Drawing Canvas.

Cara Menyisipkan Drawing Cancas di Word

Lalu bagaimana cara untuk menyisipkan objek drawing canvas pada Microsoft Word, berikut penjelasannya:

  • Pada sub menu Insert yang terdapat di Ilustration Grup, klik objek Shapes
  • Selanjutnya pilih New Drawing Canvas, biasanya terdapat di bagian paling bahwa galeri
  • Akan muncul dokumen new drawing canvas. Selanjutnya anda dapat berkreasi dengan bebas dalam membuat flowcahart sesuai keinginan.

Contoh Flowchart


Simbol Flowchart berserta Pengertian, Jenis, dan Contohnya
rafibanget.blogspot.com

Demikianlah artikel yang membahas mengenai flowchart. Penjelasan dan fungsi flowchart memang tidak bisa dipungkiri menjadi sangat penting untuk menunjang kerangka detail alur dan proses pada aktivitas atau kegiatan tertentu.

Sudah dijelaskan juga di bagian awal bahwa sistematisasi kerangka alur dan detail menjadi syarat beberapa kemudahan dalam perumusan aktivitas-aktivitas atau kegiatan-kegiatan tertentu.

Keterangan tambahan mengenai detail yang lebih kompherensif dari flowchart meliputi berbagai aspek lainnya semoga bisa dituliskan pada artikel yang akan mendatang.

Bisa juga sidang pembaca mencari referensi yang lebih lengkap lagi dari berbagai buku bacaan yang di dalamnya banyak menyoal mengenai flowchart.

Semoga artikel berikut ini bermanfaat bagi pembaca, baik untuk menambah pengetahuan, informasi, dan kebutuhan yang sedang di cari.

Jangan lupa untuk membaca artikel-artikel kami berikutnya dengan tema yang serupa atau yang lebih beragam.

Keyword: Pengertian, Fungsi, Jenis, dan Contoh Simbol Flowchart

Originally posted 2020-03-28 23:51:58.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.