Pentingnya Ilmu Kewarganegaraan untuk Warga Negara Indonesia | Pengantar Ilmu

Pengantar Ilmu Kewarganegaraan Kewarganegaraan adalah salah satu bahasan yang memuat tentang keberadaan seseorang di suatu wilayah tertentu dan disahkan oleh pemerintahan pada wilayah atau negara yang bersangkutan sehingga melekat pada diri orang tersebut.

Kewarganegaraan sendiri mencakup beberapa aspek yang merujuk pada satu kesimpulan yaitu identitas seseorang yang disebut sebagai warga negara dan bersifat melekat sebagaimana tercantum dalam ketatanegaraan yang telah diatur pada negara tersebut.

Begitu pentingnya kesadaran warga negara terhadap kewarganegaraannya membuat pemerintah melengkapi kurikulum dengan mata pelajaran wajib salah satunya pelajaran Kewarganegaraan.

Tujuannya adalah untuk memberi pemahaman kepada peserta didik tentang apa itu negara hingga perannya sebagai warga negara Indonesia.

Semuanya dibahas lengkap pada pelajaran Kewarganegaraan mulai dari Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).

Tidak hanya sampai disitu, ketika anda mulai memasuki dunia Perguruan Tinggi, juga tidak lepas dari Mata Kuliah Umum yang satu ini yaitu Kewarganegaraan.

Mengapa Ilmu Kewarganegaraan ini benar-benar ditanamkan pada seluruh rakyat Indonesia? Berikut ini adalah ulasan tentang pentingnya ilmu kewarganegaraan.

1. Pentingnya ilmu kewarganegaraan untuk menyadari hak sebagai warga negara

Image Source: bp.blogspot.com

Sebagai orang atau penduduk yang tinggal di suatu negara tentunya kita berhak atas kependudukan tersebut dan mendapatkan pelayanan terbaik dari pemerintah.

Semua hak warga negara Indonesia telah tercantum dalam UUD 1945 yang dipelajari dalam Ilmu Kewarganegaraan di sekolah.

Di lingkup pendidikan wajib akan dipahamkan tentang garis besar yang membahas hak sebagai warga negara, namun di perguruan Tinggi terutama jurusan Kewarganegaraan akan mengkhususkannya sehingga akan lebih mudah bagi para mahasiswa dalam memulai proses mengerti serta memahami hak sebagai warga negara tersebut.

2. Menyadari secara penuh kewajiban sebagai warga negara

Image Source: bp.blogspot.com

Pentingnya ilmu Kewarganegaraan selain menyadari hak juga menyadarkan secara penuh tentang kewajiban setiap individu sebagai warga negara Indonesia.

Sebagaimana telah dijelaskan pada point pertama bahwa dalam ilmu Kewarganegaraan juga menjelaskan tentang hak sebagai warga negara, tetapi sebagai warga negara juga harus mengerti kewajiban-kewajibannya sebelum menuntut hak.

Nah, ilmu yang satu ini menelaah secara lengkap dan terperinci dalam susunan pasal-pasal yang tercantum pada UUD 1945 sehingga para peserta didik paham akan kewajibannya sebagai warga negara Indonesia.

3. Memiliki sikap-sikap yang sesuai Pancasila

Kita tahu bahwa sebagai warga negara Indonesia yang baik hendaknya memiliki sikap kebangsaan sebagaimana termaktub dalam 5 sila sebagai landasan negara Indonesia.

Sikap yang dimaksud adalah sesuai sila pertama “Ketuhanan yang Maha Esa” yang berarti bahwa setiap warga negara Indonesia memiliki kewajiban dalam memeluk satu agama sebagai keyakinan pribadinya seperti yang telah diakui yaitu Islam, Kristen, Katolik, Hindhu, Budha, dan Koghutju.

Selanjutnya “Kemanusiaan yang Adil dan Beradab” dimaknai sebagai warga negara yang terbela secara adil dan menggunakan prinsip-prinsip humanistik serta jauh dari penindasan sepihak. Dan negara menjamin penuh keadilan serta keberadaban setiap warga negaranya.

Sila selanjutnya adalah “Persatuan Indonesia” yang menunjukkan bahwa setiap warga negara Indonesia berhak dan wajib dalam menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan dan menghindari perpecahbelahan dari berbagai sudut pandang.

Sila keempat yaitu “Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan” menunjukkan sebagai warga negara berhak dalam mendapatkan pemerintahan yang bijak, serta sikap yang terkandung dalam sila kelima “Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia” yaitu setiap bangsa Indonesia yang terhormat dan menaati seluruh kewajiban sesuai peraturan yang berlaku berhak dalam mendapatkan keadilan dalam kehidupan sosialnya tanpa terkecuali.

4. Mengenal tentang sistem pemerintahan yang ada di Indonesia

Para peserta didik akan memahami sistem pemerintahan yang diterapkan di negaranya sehingga diharapkan mereka dapat mengambil sisi positif untuk dapat memiliki sikap bela negara sebagaimana mestinya yang diwajibkan untuk setiap warga negara Indonesia.

5. Belajar saling toleran terhadap sesama warga negara Indonesia

Yang terakhir dan tidak kalah pentingnya dari pendidikan Kewarganegaraan adalah sikap toleransi dengan segala perbedaan yang ada ras, suku, budaya, serta agama yang berkembang di negara ini.


Itulah pentingnya ilmu Kewarganegaraan untuk peserta didik agar memahami sepenuhnya perannya sebagai warga negara Indonesia yang baik.

Keyword: Pengantar Ilmu Kewarganegaraan 

Originally posted 2020-08-05 02:20:11.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.