Walimah dalam kamus besar bahasa Indonesia berarti perjamuan. Kata walimah sering diidentikkan dengan pesta pernikahan.
Padahal walimah bukan hanya perjamuan untuk pernikahan saja, tapi juga untuk pesta lainnya.
Pengertian walimah pernikahan dalam Islam adalah sebuah acara yang diadakan sebagai bentuk rasa syukur setelah sahnya pernikahan.
Makanya walimah sering juga dikatakan sebagai acara syukuran. Dalam acara tersebut biasanya penyelenggara atau yang memiliki hajat mengadakan perjamuan.
Pembagian walimah yang terkait dengan syariat ada tiga, seperti walimah pernikahan, kelahiran, dan sunatan.
Hukum mengadakan walimah yang terkait syariat adalah sunnah.
Dalam sebuah pernikahan syukuran atau pesta yang diadakan disebut juga walimatul ursy.
Terkait kelahiran perjamuannya disebut walimatul aqiqah. Sedangkan terkait sunatan perjamuannya disebut walimatul khitan.
Doa Walimah
Masing-masing acara walimah yang disunnahkan karena terkait dengan syariat memiliki doa masing-masing.
Doa tersebut dianjurkan dibaca pada saat acara walimah.
Gunanya untuk mendoakan kebahagiaan bagi pemilik walimah dan tentu para tamu undangannya.
Berikut doa masing-masing walimah.
Doa Walimatul Ursy
Ada hadits yang diriwayatkan oleh Imam Muslim bahwasannya seseorang yang diundang mendoakan shahibul hajat. Doa yang terdapat dalam hadits tersebut adalah:
اَللَّهُمَّ بَارِكْ لَهُمْ فِيْمَا رَزَقْتَهُمْ، وَاغْفِرْ لَهُم،ْ وَارْحَمْهُمْ
“Allahumma baarak lahum fiimaa razaqtahum waghfir lahum war hamhum.”
Artinya: “Ya Allah berkahilah apa-apa yang Engkau karuniakan kepada mereka, ampunilah mereka dan sayangilah mereka.”
Bisa juga dengan doa berikut ini:
أَفْطَرَ عِنْدَكُمُ الصَّائِمُوْنَ، وَأَكَلَ طَعَامَكُمُ اْلأَبْرَارُ، وَصَلَّتْ عَلَيْكُمُ الْمَلاَئِكَةُ
“Afthara ‘indakumush shaaimuun, wa akala tha’aamakumul abrar, wa shalat ‘alaikumul malaaikah.”
Artinya: ” Telah berbuka disisi kalian orang-orang yang berpuasa dan telah menyantap makanan kalian orang-orang yang baik dan para malaikat telah mendoakan kalian.”
Dianjurkan juga untuk mendoakan kedua pengantin dengan doa:
بَارَكَ اللهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِي خَيْرٍ
“Baarakallaahu laka wa baaraka ‘alaika wa jama’a bainakumaa fii khair.”
Artinya: “Semoga Allah memberkahimu dan memberkahi pernikahanmu serta semoga Allah mempersatukan kalian berdua dalam kebaikan.”
Doa Walimatul Aqiqah
اني اعيذك بكلمات الله التامة من كل شيطان وهامة ومن كل عين لامة
“Innii u’iidzuka bikalimatillaahit taammati min kulli syaithaanin wa haammatin wa min kulli ‘ainin laammah.”
Artinya: “Aku berlindung untuk anak ini dengan kalimat Allah Yang Sempurna dari segala gangguan syaitan serta gangguan syaitan serta gangguan binatang serta gangguan sorotan mata yang dapat membawa akibat buruk bagi apa yang dilihatnya.”
Doa Walimatul Khitan
للهم وَفِّقْنَا ِلاجْتِلاَبِ الْفَضَائِلِ وَجَنِّبْنَا مِنْ اِقْتِرَاحِ الرَّذَائِلِ. رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّا اَعْذَارَنَا وَسَلِّمْ اُمُوْرَنَا وَصَحِّحْ مَخْتُوْنَنَا وَاقْضِ دُيُوْنَنَا وَبَلِّغْ اَمَالَنَا وَوَسِّعْ اَرْزَاقَنَا وَجُوْدِكَ يَاجَوَّادُ. اِنَّكَ عَلى مَا تَشَاءُ قَدِيْرٌ يَا نِعْمَ الْمَوْلى وَنِعْمَ النَّصِيْرُ. سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَلِيْنَ وَالْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ.
Artinya: “Ya Allah berilah kami pertolongan untuk memperoleh keutamaan-keutamaan dan jauhkan kami dari melakukan hal-hal yang hina. Terimalah khitan kami, selamatkanlah urusan-urusan kami, sembuhkanlah dari sakit (sehabis khitan) ini, bayarkanlah hutang-hutang kami, jadikanlah cita-cita kami, lapangkanlah rezeki kami dengan kemurahanMu wahai Dzat Yang Maha Memberi.
Sesungguhnya Engkau berkuasa terhadap apa yang Engkau kehendaki, wahai sebaik-baiknya majikan dan sebaik-baik penolong. Maha Suci Allah Tuhan yang memiliki kesucian dari segala sifat rendah yang mereka lekatkan. Dan kesejahteraan bagi para utusan Allah dan segala puji hanya milik Allah Tuhan semesta alam.”
Penjelasan Tentang Walimah
Walimah itu ada tiga macam, yakni walimah yang terkait syariah seperti yang sudah dijelaskan diatas.
Kedua adalah walimah yang terkait dengan adat, seperti perjamuan atau syukuran rumah baru hukumnya mubah.
Terakhir walimah yang dilarang, seperti mengadakan perjamuan disaat berduka atau ada saat ada yang meninggal.
Mengadakan walimah hukumnya sunnah, tapi bagi yang diundang wajib hukumnya untuk datang ke acara hajatannya.
Hal yang perlu diperhatikan dalam menyelenggarakan acara perjamuan adalah mengundang anak yatim karena seburuk-buruknya makanan (pesta) adalah yang tidak mengundang anak yatim didalamnya.
Demikian beberapa penjelasan kami mengenai Doa Walimah Lengkap Untuk Dibaca Saat Menghadiri Hajatan. Semoga bermanfaat.
Originally posted 2021-08-23 13:50:13.
Related Posts:
- 5 Tarian Sumatera Selatan yang Menjadi Pondasi Adat… Tarian Sumatera Selatan - Halo, teman kumpulan ilmu! Setelah sebelumnya mengenal tarian-tarian adat calon Ibukota baru, kali ini kita akan mampir ke daerah Sumatera Selatan. Daerah yang terkenal dengan kuliner…
- Sejarah Peradaban Islam (Dari Masa Keemasan Hingga Sekarang) Sejarah Peradaban Islam – Peradaban Islam merupakan Peradaban yang termasyhur dan paling modern sebelum adanya peradaban Barat. Hal tersebut tak lain akibat adanya pengaruh dari para ilmuwan-ilmuwan Muslim. Pada masa…
- Bacaan Ijab Kabul Lengkap 3 Bahasa (Arab, Indonesia,… Saat melakukan akad ada kalimat “sakti” yang perlu diucapkan, yaitu bacaan ijab kabul. Ijab kabul pasti sudah tidak asing lagi ditelinga apalagi kaitannya dengan akad sebuah pernikahan. Hal yang paling…
- Pengertian Talak dalam Islam Beserta Jenis-Jenisnya Pengertian talak atau at-talaaq adalah pemutusan hubungan pernikahan anatara suami istri dengan suami mengucapkannya kepada istri. Baik dengan kata-kata yang jelas (sarikh) maupun kata sindiran (kinayah). Bisa juga diartikan sebagai…
- Doa Aqiqah Lengkap (Arab, Latin, dan Terjemahannya) Doa aqiqah dibaca saat rangkaian acara aqiqah. Aqiqah secara bahasa berarti membelah atau memotong, adapula yang mengartikannya dengan rambut bayi yang baru lahir dari perut ibunya. Sedangkan arti secara terminologi…
- Akad Nikah yang Sah Menurut Agama dan Peraturan Negara Akad Nikah - Sejak manusia pertama diciptakan oleh Allah SWT, yakni Nabi Adam AS sebagai penghuni surga, manusia diberikan pasangan. Adalah Hawa, sebagai pasangan yang diciptakan oleh Allah untuk Nabi…
- 5 Hukum Hukum Nikah Dalam Islam dan Penjelasannya Hukum Nikah - Tulisan kali ini akan membahas tentang hukum pernikahan dalam pandangan islam. Agama islam adalah agama yang lengkap dengan segalanya yang telah diatur dan memiliki ketentuan, termasuk pernikahan.…
- Contoh Nasehat Pernikahan Islam (Untuk Suami dan Istri) Nasehat Pernikahan - Pernikahan dalam Islam dipandang sebagai sesuatu yang sakral dan bernilai ibadah. Terlebih ketika dilaksanakan sesuai tuntunan dan sunnah Rasul, serta dilakukan atas dasar keikhlasan, tanggung jawab serta…
- Arti Yaumul Milad Beserta Penjelasan Lengkapnya Arti Yaumul Milad - Ulang tahun adalah momen bertambahnya usia dan berkurangnya jatah hidup kita di dunia. Oleh karena itu banyak yang tak ingin melewatkan momen ini dengan saling mendoakan.…
- 4 Langkah-langkah Menyusun Pidato yang Baik dan Benar Pidato merupakan salah satu kegiatan yang berbicara di depan umum. Pidato ini disampaikan oleh orang yang dipercaya bisa membawakan amanah tersebut. Pidato disampaikan untuk berbagai macam acara formal salah satunya…
- Pengertian Maulid Nabi (Penjelasan LENGKAP) Pengertian maulid Nabi adalah hari di mana seorang Nabi dilahirkan. Di Indonesia sendiri maulid Nabi erat kaitannya dengan hari kelahiran baginda Rasul Muhammad shallallahu alaihi wasallam. Penjelasan lengkap mengenai pengertian…
- Perkembangan Islam Di Dunia di Masa Awal Hingga Kini Perkembangan Islam Di Dunia - Perkembangan Islam di Dunia tentunya berbeda dari masa ke masa. Penyebaran serta cara berdakwah jaman dulu dengan kini pun berbeda. Saat ini Islam menjadi agama…
- Suku Asmat | Kelompok Manusia Titisan Dewa di Tanah Papua Suku Asmat - Tentu kamu sudah tidak asing lagi dengan etnis yang satu ini, salah satu suku dengan jumlah populasi terbesar di Papua. Sesuai dengan namanya, suku ini tinggal di…
- Majelis atau Majlis, Mana yang Tepat? Pernahkan kamu bingung sebelumnya mana yang benar antara "Majelis" atau "Majlis"? Apakah keduanya memiliki arti yang sama atau ada perbedaan? Dalam artikel ini, kita akan membahas dan mencari tahu perbedaan…
- Tari Merak (Sejarah, Ciri Khas dan Gerakannya) Tari Merak - Halo sahabat kumpulan ilmu!! Kali ini kita akan mengulas salah kesenian Indonesia yang cukup terkenal dari daerah Jawa Barat. Selain budaya tradisional, Indonesia juga kaya akan budaya…
- Rumah Adat Sumatra Utara yang Disebut Rumah Bolon Rumah adat Sumatra Utara yang paling ikonik dan terkenal adalah Rumah Bolon. Sebenarnya ada beberapa Rumah Bolon di Sumatra Utara. Masing-massing Rumah Bolon berasal dari adat yang berbeda-beda. Ada Rumah…
- 5 Jenis Tarian Daerah Sunda Paling Populer Tarian daerah Sunda sangatlah beragam, saking banyaknya daerah Jawa Barat masuk dalam daftar daerah dengan kesenian terbanyak di Indonesia yang berpusat di daerah Parahyangan. Jika berbicara tentang tarian daerah tentu…
- Pakaian Adat Bali: Nama Dan Jenis Beserta Gambarnya Lengkap Pakaian adat Bali – Siapa sih yang tidak tahu salah satu wilayah Indonesia bernama Bali. Tidak hanya penduduk Indonesia saja melainkan orang-orang dari mancanegara pun mengetahui keberadaan Bali. Bahkan beberapa…
- Biodata Nisa Sabyan Beserta Perjalanan Karirnya Biodata Nisa Sabyan - Nama Nisa Sabyan mulai melejit sejak mengeluarkan single qasidah berjudul “Ya Maulana” dan “Deen Assalam” menjadi trending topic di Youtube. Tak hanya kedua lagu tersebut yang…
- Pakaian Adat Gorontalo Lengkap Gambar Dan Maknanya Pakaian adat Gorontalo – Provinsi Indonesia yang dikenal dengan sebutan serambi Madinah ini juga memiliki kekayaan sejarah dan nilai budaya, khususnya budaya Islam. Sebagaimana Aceh yang disebut serambi Mekkah, wilayah…