Pakaian Adat Papua Lengkap Gambar dan Penjelasannya
Pakaian adat Papua cukup unik dan berbeda dengan kebanyakan daerah di Indonesia. Papua merupakan provinsi dengan wilayah terluas di Indonesia. Letaknya berada di tengah Pulau Papua atau bagian timur dari wilayah Papua yang menjadi milik Indonesia. Bagian timur dari provinsi ini berbatasan langsung dengan Papua Nugini.
Pakaian Adat Papua
Masyarakat Papua terdiri dari beberapa suku bangsa. Beberapa suku bangsa yang mendiami wilayah papua, diantaranya ada Suku Asmat, Suku Dani, dan Suku Mee. Suku Asmat dan Suku Dani merupakan dua suku besar yang mendiami wilayah Papua dan Papua Barat. Kedua suku tersebut memiliki baju tradisional khasnya masing-masing.
Semua baju tradisional dari masing-masing suku menjadi pakaian adat Papua yang perlu kita lestarikan. Berikut ini beberapa pakaian adat Papua dari beberapa suku disana:
Baju Adat Suku Asmat, Papua
Laki-laki dan perempuan suku Asmat memiliki baju adat yang terlihat mirip. Perbedannya terletak pada wanitanya yang menggunakan penutup dada. Secara keseluruhan, baju yang mereka kenakan terbuat dari rumbai-rumbai daun sagu. Penutup kepala juga terbuat dari anyaman daunsagu yang berhiaskan bulu burung kasuari.
Burung Kasuari yang melambangkan Pulau Papua juga merupakan burung endemik khas pulau paling timur Indonesia ini. Sebagai burung endemik Papua tak heran bila suku-suku disana memakai bulu burung ini sebagai pakaian adat yang berhubungan dengan tradisi mereka.
Orang Asmat juga melengkapi penampilan mereka dengan berbagai aksesori. Ada hiasan hidung yang dikenakan oleh para pria sebagai lambang kejantanan. Lalu ada hiasan telinga yang terbuat dari bulu burung kasuari. Dimana anting ini digunakan saat berburu.
Rok wanita yang terbuat dari rumbai daun sagu dihiasi oleh kulit kerang. Kalung yang juga terbuat dari kulit kerang serta taring babi dikenakan oleh pria dan wanita, dan kalung dari gigi anjing yang dikenakan oleh para pria.
Baju Adat Suku Dani
Berbeda dengan Suku Asmat, suku dani membedakan pakaian adat mereka antara pria dan wanitanya. Para pria suku Dani mengenakan koteka, penutup kepala, hiasan hidung, serta kalung. Koteka sendiri merupakan pakaian yang ddigunakan untuk menutupi alat kelamin pria.
Koteka memiliki arti pakaian. Bahannya terbuat dari labu air yang sudah tua. Isi labu air kemudian dikeluarkan lalu kulitnya dikeringkan dengan cara dijemur. Setelah itu baru bisa dibentuk menjadi sebuh koteka atau holim (horim).
Bentuk koteka cukup beragam, koteka yang panjang dengan penuh hiasan biasanya dipakai saat upacara adat. Namun, seiring berkembangnya zaman koteka tidak lagi digunakan untuk pakaian sehari-hari dan bahkan hanya ditemui sebagai cenderamata khas Papua saja.
Para wanita suku Dani memakai rok yang terbuat dari rumput atau serat pais. Rok ini sering disebut dengan Sali. Mereka juga mengenakan tas noken yang terbuat dari anyaman tali. Biasanya para wanita Dani, memakai noken dikepala mereka dengan cara mengaitkan tali tas ke dahi dan menyelempangkannya ke belakang punggung.
Tas noken ini biasa mereka bawa kemana-mana untuk membawa barang-barang keperluan mereka. Noken tak hanya sebagai aksesoris pakaian adat saja, tapi memang sudah menjadi khas wanita Papua untuk membawa noken kemana-mana. Mereka membawa keperluan sehari-hari mereka didalam tas noken.
Baju Tradisional Suku Mee, Papua
Moge merupakan pakaian adat Papua untuk wanita Suku Mee. Moge terbuat dari kulit kayu yang dibuat dengan cara tradisional. Kulit kayu di lemaskan dengan cara dipukul-pukul. Setelah itu kulit kayu dibasahi atau dicuci dengan air lalu dijemur dibawah terik matahari.
Proses memukul-mukul kulit kayu dilakukan secara berulang-ulang hingga kulit kayu menjadi fleksibel. Biasanya proses memukul-mukul ini dilakukan di sungai sehingga langssung terbilas air. Setelah kering sehabis dijemur, barulah bahan kulit kayu ini bisa diolah.
Wanita suku Mee biasa memintal kemudian menganya atau membentuk kulit kayu menjadi sebuah rok. Baju tradisional ini mengandung makna yang penting bagi leluhur mereka. Sekarang ini, moge lebih sering digunakan pada saat pesta adat maupun saat melakukan tarian adat.
Originally posted 2020-08-07 07:18:09.
Related Posts:
Rumah Adat Kalimantan Utara, Rumah Baloy Berbentuk Panggung Rumah Adat Kalimantan Utara disebut juga dengan rumah Baloy. Seperti kebanyakan rumah tradisional khas Kalimantan, rumah ini juga berbahan dasar kayu ulin. Desain rumah berbentuk rumah panggung yang sederhana, tapi…
Pakaian Adat Jawa Timur Lengkap Gambar dan Penjelasan Pakaian adat Jawa timur lebih banyak dipengaruhi oleh pakaian masyarakat Suku Madura. Dimana pakaian adat untuk prianya sering diidentikkan sebagai pakaian untuk tukang sate madura. Pakaian adat Jawa Timur lainnya…
5 Tarian Daerah Papua yang Terkenal dan Populer Tarian Daerah Papua - Jika kamu ingin melihat indahnya pesona alam Indonesia, maka pergilah ke wilayah timur Indonesia. Ya Papua, negeri Cendrawasih ini memang merupakan salah satu wilayah propinsi paling…
Profil Provinsi Papua Barat | Sejarah, Penduduk dan… Profil Provinsi Papua Barat - Papua Barat ialah provinsi yang terletak di bagian ujung barat Pulau Papua. Luas wilayah provinsi ini mencapai 115.363 kilometer persegi. Merayakan hari jadi pada setiap…
Pakaian Adat Betawi Lengkap Gambar dan Penjelasannya Pakaian adat Betawi – Betawi adalah suku yang penduduknya banyak tinggal di daerah Bogor, Jakarta, dan sekitarnya. Kita tahu suku Betawi memiliki keunikan budaya yang khas. Suku Betawi memiliki bahasa…
Rumah Adat Papua | Rumah Unik Bentuk Jamur, Bernama Honai Rumah adat papua dikenal dengan nama Honai atau sering disebut juga dengan rumah bundar. Bentuk rumahnya sangat unik dan hampir mirip dengan jamur. Berbeda dengan kebanyakan rumah adat yang ada…
5 Jenis Tarian Adat Kalimantan Barat Paling Populer Tarian Adat Kalimantan Barat - Kalimantan Barat merupakan (Kalbar) salah satu provinsi negara Indonesia yang berbatasan langsung dengan negara tetangga, Malaysia. Suku mayoritas Kalimantan Barat adalah suku Dayak dan dan…
5 Suku Papua Dengan Masing-masing Kisah dan Karakteristiknya Suku Papua - Apa yang pertama kali terlintas di benakmu saat mendengar kata Papua? Tambang emas, Raja Ampat, minyak bumi, atau surga dunia? Yaps, Papua layak dapat sebutan sebagai surga…
Suku Baduy | Kelompok Etnis Sunda yang Mendiami… Suku Baduy adalah sebutan bagi penduduk asli yang bermukim di kaki Pegunungan Kendeng, Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Banten. Sebuah daerah dengan topografi yang terdiri dataran tinggi dan perbukitan…
4 Lagu Tradisional Daerah Aceh Lagu Tradisional Daerah Aceh – Aceh merupakan salah satu provinsi yang berada di Indonesia. Letak provinsi Aceh berada di bagian ujung utara pulau Sumatera. Aceh merupakan provinsi yang letaknya berada…
Pakaian Adat Kalimantan Timur Lengkap dengan… Pakaian adat Kalimantan Timur sangatlah beragam karena penduduknya berasal dari suku bangsa yang berbeda-beda. Suku asli dari daerah Kalimantan Timur, diantaranya ada Suku Kutai, Suku Pasir atau Paser, Suku Benuaq,…
2 Rumah Adat Sumatra Barat yang Sarat Akan Makna Rumah Adat Sumatra Barat dikenal dengan nama Rumah Gadang. Masyarakat Minangkabau yang merupakan suku asli dari Sumatra Barat menyebutnya dengan Rumah Baanjuang atau Rumah Bagonjong. Ciri khas dari rumah tradisional…
Pulau Terbesar di Dunia Lengkap dengan Penjelasannya Pulau terbesar di dunia merupakan pulau-pulau yang lebih besar diantara pulau-pulau yang lainnya. Definisi dari pulau itu sendiri, yakni sebuah daratan yang lebih besar dari karang, tapi lebih kecil dari…
Kumpulan Lagu Daerah Sulawesi Barat (Sulbar) + Lirik… Provinsi Sulawesi Barat yang beribukota di Mamuju ini merupakan salah satu provinsi di bagian gugusan Pulau Sulawesi yang posisinya berada di bagian barat. Provinsi ini pun termasuk salah satu provinsi…
4 Lagu Daerah Papua yang Bikin Hati Berdendang Lagu Daerah Papua - Papua merupakan salah satu provinsi terluas di Indonesia. Sejak tahun 2003 provinsi Papua dibagi 2 bagian yaitu Papua dan Papua Barat. Papua terletak di Indonesia ujung…
Pakaian Adat Nusa Tenggara Barat/NTB (Gambar dan Penjelasan) Pakaian adat Nusa Tenggara Barat (NTB) bisa dibilang cukup variatif sesuai dengan suku yang ada di daerah Nusa Tenggara Barat. Baik suku Bima, Suku Sasak maupun orang Sumbawa memiliki pakaian…
Profil Provinsi Maluku | Sejarah, Geografi, Seni dan… Profil Provinsi Maluku - Maluku berasal dari bahasa Arab Al-Mulk yang berarti negeri para raja, yang mana pada jaman dahulu terdiri atas berbagai kerajaan kecil di masing-masing daerahnya. Sejarah Provinsi Maluku…
Pakaian Adat Bengkulu Lengkap Gambar dan Penjelasannya Pakaian adat Bengkulu – Bengkulu adalah salah satu provinsi di Indonesia yang memiliki sejarah cukup penting dan panjang. Di sanalah Soekarno pernah diasingkan dan menetap sementara sembari tetap melanjutkan perjuangan…
6 Fakta Menarik Tentang Puncak Puncak Gunung… Gunung Tertinggi di Indonesia - Negara kita Indonesia terkenal akan banyaknya gunung, baik gunung berapi ataupun yang bukan. Tapi sudah tahukah kalian gunung apa yang tertinggi di Indonesia? Ya, gunung…
Letak Benua Asia secara Astronomis, Geologis, dan Geografis Letak Benua Asia secara astronomis, geologis, dan geografis menunjukkan keberagaman bentang alam serta potensi yang dimiliki oleh benua ini. Benua Asia merupakan benua terluas di dunia yang luasnya bahkan mencapai…